Usai Sukses Diadaptasi Amerika, Drama ‘Good Doctor’ Joo Won Akan Diproduksi Versi Jepang

Foto: Usai Sukses Diadaptasi Amerika, Drama ‘Good Doctor’ Joo Won Akan Diproduksi Versi Jepang Allkpop



Inilah aktor yang akan memerankan karakter utama dokter di serial TV 'Good Doctor' produksi Jepang.

Kanal247.com - “Good Doctor” merupakan serial TV genre medis dan drama yang tayang di KBS2 pada 2013 lalu. Serial TV ini memasangkan Joo Won dengan Moon Chae Won sebagai dua aktor utama. Serial TV ini sukses menarik perhatian penonton.

Kesuksesan sekaligus ide cerita di dunia medis yang menarik membuat “Good Doctors” dilirik oleh pihak produksi dari Amerika Serikat. Akhirnya “Good Doctor” diproduksi versi Amerika dan ditayangkan pada 2017 lalu. Karakter dokter autis yang cerdas (diperankan Joo Won) diisi oleh aktor Freddie Highmore. Dengan judul “The Good Doctor”, serial TV adaptasi ini ditayangkan di ABC TV dan menuai respon positif sekaligus rating yang tinggi.

Kali ini giliran pihak produksi dari Jepang yang melirik serial TV “Good Doctor” karya penulis naskah Park Jae Bum tersebut. Pihak produksi dari Jepang bahkan sudah mengumumkan nama aktor utama pria yang akan menjadi karakter dokter autis dan cerdas itu. Dia adalah Yamazaki Kento yang akan berakting sebagai dokter untuk pertama kalinya.

Kabarnya phak produksi dari Jepang akan membuat kisah yang tidak akan menyimpang dari “Good Doctor” yang ditayangkan di Korea Selatan. Nah, kira-kira siapa kah aktris Jepang yang akan mengisi karakter dokter perempuan yang bernama Cha Yoon Seo (diperankan oleh Moon Chae Won)?

Sementara itu, “Good Doctor” mengisahkan Park Shi On yang menderita sindrom kecerdasan dan juga ketidakmampuan dalam pertumbuhan. Dia memiliki mental usia anak 10 tahun namun menjadi dokter untuk operasi bayi, anak-anak, dan masa remaja. Ada dokter pediatric terbaik di rumah sakit itu yang merasa tersaingi dengan kemampuan Park Shi On. Nantinya Park Shi On terlibat kisah cinta dengan dokter residen bernam Yoon Seo (Moon Chae Won) yang sama-sama berada di spesialis pediatric.

Nantikan bagaimana hasil adaptasi “Good Doctor” versi Jepang ini ya. Pasalnya produksi “Good Doctor” Korea Selatan dan “The Good Doctor” dari Amerika Serikat menuai banyak pujian dari berbagai aspek mulai dari kisahnya hingga akting pemeran utama.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel