10 Hal Simbolis yang Tidak Banyak Orang Ketahui Ini Terjadi di Royal Wedding

Foto: 10 Hal Simbolis yang Tidak Banyak Orang Ketahui Ini Terjadi di Royal Wedding Gettyimages



Mulai dari barang-barang yang dipakai Meghan Markle hingga hal romantis yang diucapkan oleh Pangeran Harry ini menyimpan makna yang mendalam.

Kanal247.com - Kerajaan Inggris baru saja menggelar sebuah perayaan megah. Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle diselenggarakan pada Sabtu (19/5) kemarin. Menyambut hari bahagia tersebut, semua mata seolah tertuju pada pagelaran pernikahan yang dilakukan oleh seorang Pangeran Kerajaan Inggris dan seorang aktris Hollywood tersebut.

Banyak hal menarik terjadi di sana. Beberapa mungkin juga luput dari pandangan para penggemar Royal Wedding.

Tak disangka, banyak terjadi hal-hal yang mungkin saja belum kamu ketahui. Mulai dari benda-benda yang dipakai di Royal Wedding hingga fakta mengenai janji suci yang diucapkan Pangeran Harry kepada wanita yang kini menjadi istrinya, Meghan Markle. Penasaran apa saja? Simak daftarnya berikut ini.

1. Plat Nomor dari Mobil yang Ditumpangi Pangeran Harry dan Meghan Markle

Plat Nomor dari Mobil yang Ditumpangi Pangeran Harry dan Meghan Markle MSN

Setelah menggelar pemberkatan, Pangeran Harry dan Meghan lanjut menuju ke tempat resepsi pernikahan dengan menggunakan mobil. Nah, kalau kamu perhatikan, nomor plat mobil tersebut ternyata merupakan tanggal pernikahan mereka, lho.

2. Kerudung Meghan Menyimpan Makna yang Sangat Simbolis

Kerudung Meghan Menyimpan Makna yang Sangat Simbolis MSN

Kerudung yang memiliki panjang 16 kaki tersebut bukan cuma aksesoris belaka. Perancangnya mengatakan bahwa kerudung sutra Meghan tersebut menampilkan sulaman bunga khas dari 53 negara persemakmuran.

3. Kate Middleton Tidak Duduk di Samping Pangeran William

Kate Middleton Tidak Duduk di Samping Pangeran William MSN

Selama acara pemberkatan berlangsung, ternyata Pangeran William duduk agak berjauhan dengan istrinya, Kate Middleton. Mereka duduk di antara Pangeran Charles dan istrinya, Camilla.

4. Sentuhan Khusus di Buket Bunga Meghan Markle

Sentuhan Khusus di Buket Bunga Meghan Markle townandcountrymag

Buket bunga yang diambil khusus dari Istana Keningston tersebut ternyata di ambil sendiri oleh Pangeran Harry. Bahkan, di sana ada bunga Forget-Me-Nots kesukaan ibunya, Putri Diana.

5. Meghan Markle Memakai Cincin Milik Lady Diana

Meghan Markle Memakai Cincin Milik Lady Diana MSN

Saat menuju ke tempat resepsi, Meghan terlihat mengenakan sebuah cincin dengan permata biru gemerlapan, tapi benda tersebut bukan cincin pernikahannya. Ternyata, cincin tersebut merupakan cincin yang sama dengan yang pernah di pakai oleh Putri Diana.

6. Pangeran Harry Ikut Mendesain Buket Bunga yang Dibawa Meghan Markle

Pangeran Harry Ikut Mendesain Buket Bunga yang Dibawa Meghan Markle MSN

Selain memetik sendiri bunga untuk buket yang dibawa Meghan, Pangeran Harry juga dikabarkan ikut berperan dalam proses desain yang dilakukan oleh Philippa Craddock.

7. Buket Bunga Meghan Menyimpan Kesan untuk Putri Diana

Buket Bunga Meghan Menyimpan Kesan untuk Putri Diana MSN

Bunga Forget-Me-Nots yang disematkan dalam buket bunga Meghan ternyata memang sengaja dipilih untuk membawa kenangan akan Putri Diana di hari bahagia Pangeran Harry dan Meghan tersebut.

8. Pakaian Pengiring Pengantin Pria

Pakaian Pengiring Pengantin Pria MSN

Pakaian para pengiring pengantin pria, termasuk Pangeran George, ternyata dibuat sangat mirip dengan pakaian yang dipakai oleh Pangeran harry

9. Ucapan Romantis Pangeran Harry untuk Meghan Markle

Ucapan Romantis Pangeran Harry untuk Meghan Markle townandcountrymag

Ketika Meghan sudah berada di samping Pangeran Harry, ia mengatakan hal paling manis untuk aktris cantik tersebut. "Kamu terlihat sangat luar biasa, aku sungguh beruntung.".

10. Satu Kata dalam Sumpah Pernikahan Sengaja Tidak Dibaca

Satu Kata dalam Sumpah Pernikahan Sengaja Tidak Dibaca MSN

Sama seperti apa yang dilakukan oleh Putri Diana dan Kate Middleton, Meghan pun tidak menggunakan kata "taat" dalam janji sucinya. Pasangan pengantin ini pun menggunakan kata "suami dan istri" daripada kata "pria dan istri".

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel