Jadi Ibu Baru, Kareena Kapoor: Tak Seorang pun Berhak Berkomentar

Foto: Jadi Ibu Baru, Kareena Kapoor: Tak Seorang pun Berhak Berkomentar



Simak curahan hati Kareena Kapoor yang belum lama ini melahirkan putra pertamanya, Taimur.

Kanal247.com - Aktris Kareena Kapoor baru saja melahirkan bayi laki-laki, pada Desember 2016 yang diberi nama Taimur Ali Khan. Kareena sangat menikmati peran barunya sebagai seorang ibu. Namun, ternyata ada pula yang membuatnya kesal luar biasa.

Aktris kelahiran 1980 tersebut memang dikenal selalu melakukan apapun yang ia rasa baik untuknya meskipun hal tersebut berseberangan dengan apa yang dipercaya oleh masyarakat di sekitarnya. "Biasanya aku melakukan apa yang ingin dan senang kulakukan. Tetap beraktivitas dalam keadaan hamil merupakan satu hal yang kupilih (untuk dilakukan)," ungkap istri dari Saif Ali Khan tersebut. "Namun semua orang di India memiliki opini mereka masing-masing, terutama mengenai perempuan."

Selain itu, Kareena juga mengungkapkan betapa banyak orang yang mengkritiknya hanya karena ia memutuskan untuk berolahraga beberapa hari setelah melahirkan. "Ya, aku memang mulai berolahraga beberapa hari usai melahirkan, tapi menyebalkan sekali mendengar orang-orang mengkritik karena masalah tersebut. Tak seorang pun berhak berkomentar mengenai bagaimana aku memperlakukan diriku atau menjadi ibu macam apa aku. Kelihatannya semua orang punya opini mereka masing-masing (mengenai masalah ini). Tidak semua orang mengalami depresi pasca melahirkan, bukan?" tutur bintang "3 Idiots" tersebut.

Bukan hanya mengenai kehamilan dan pasca melahirkan saja, ternyata Kareena Kapoor juga merasa kesal dengan kritikan publik mengenai nama yang telah ia dan suaminya pilih untuk sang putra. "Ketika kami memberi nama anak kami 'Taimur', mendadak semua orang di negara ini berubah menjadi sejarawan, filsuf, dan ilmuwan," paparnya. "Seolah semua orang tahu apa arti dan sejarah di balik nama tersebut. Bahkan ada pula yang menyarankan beberapa nama alternatif untuk bayiku. Kenapa semua orang malah jadi repot mencarikan nama untuk anakku?"

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel