Sepekan Terkurung di Keraton, Akhirnya Putri PB XIII Bisa Bertemu Anak

Foto: Sepekan Terkurung di Keraton, Akhirnya Putri PB XIII Bisa Bertemu Anak



Begini reaksi Putri PB XIII saat diperbolehkan menemui anaknya setelah sepekan tidak bertemu.

Kanal247.com - Kabar terkurungnya Putri Pakubuwono (PB) XIII, GKR Timoer Rumbai Kusuma Dewayani di dalam Keputren, Keraton Kesunanan Surakarta sejak sepekan lalu sudah tersebar di dunia maya. Karena hal ini, Timoer tidak dapat menemui anaknya yang sedang sakit.

Dalam hal ini, Timoer terlibat dalam konflik dengan kubu PB XIII. Bahkan, Timoer sendiri yang melayangkan gugatan kepada ayahnya atas pembentukan Tim Lima atau Satgas Panca Narendra.

Alhamdulillah😗 Tengah malam dapat berita gembira Putri yang terkurung malam ini bisa bertemu anaknya Maacih loh ateu polwan😁

A post shared by Bukan Akun Haters / Fanbase 😗 (@lambe_turah) on

Gara-Gara konflik itu, ia mengaku hanya dapat berkomunikasi melalui telepon dengan anaknya. "Dua hari kondisinya demam tinggi sekali enggak turun-turun, sudah dibawa ke RS dr Oen," kata Timoer, Jumat, 21 April.

Namun, baru-baru ini, seorang narasumber mengabarkan bahwa Timoer sudah dapat menemui anaknya. Akun Instagram @lambe_turah mengunggah foto yang berisi tentang pesan di WhatsApp dengan seorang narasumber itu.

Dalam pesan itu, narasumber berterimakasih pada akun @lambe_turah sekaligus bersyukur karena anak Timoer diantar polisi untuk menemui ibunya. "Mimin mau kasih kabar, alhamdulillah berkat upload mimin td sore anak dari gusti rumbai tiba2 diantarkan menemui ibunya sama polisi, dan diperbolehkan menginap semalam.. ibunya seneng bangettt min.. besok ibunya mau nego lagi supaya diperbolehkan menginap lebih lama...," tulisnya di pesan itu.

Sebelumnya, Timoer mengaku enggan keluar dari keraton karena ia khawatir tak dapat keluar lagi. Terkait hal itu, pada Sabtu, 15 April, tim gabungan Polda Jawa Tengah dan Polresta Surakarta mengosongkan keraton. "Saya saat itu tidak mau keluar, wong tinggal saya di sini. Kalau saya keluar, nanti enggak bisa masuk lagi, kaya gusti-gusti yang lainnya (dewan adat). Terus barang-barang saya gimana," paparnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel