Terkenal di Usia Muda, Emma Watson Curhat Kesulitannya Hadapi Sorotan Publik

Foto: Terkenal di Usia Muda, Emma Watson Curhat Kesulitannya Hadapi Sorotan Publik



Simak curahan hati aktris Emma Watson mengenai dampak ketenaran yang didapatkannya di usia muda belum lama ini.

Kanal247.com - Terkenal sejak memerankan tokoh Hermione Granger dalam serial film "Harry Potter" membuat aktris Emma Watson selalu menjadi sorotan publik. Belum lama ini, aktris muda tersebut melakukan wawancara dengan majalah Interview dan berbagi cerita mengenai kehidupannya yang selalu dibayang-bayangi dengan pandangan publik hingga membuatnya kesulitan untuk menjalani kehidupan pribadinya.

"Ini merupakan kesulitan yang kuhadapi karena kami bertiga, Daniel Radcliffe, Rupert Grint, dan aku, dulunya merupakan anak-anak yang mendapatkan peran dalam sebuah film fantasi penuh dengan dongeng indah dan kehidupan pribadi kami pun dalam sekejap juga turut berubah seperti dongeng," ungkap Watson. "Mendadak semua orang jadi tertarik dengan kehidupan pribadiku. Namun, ketika aku memerankan sebuah peran, kuharap publik bisa mengerti. Kuharap mereka bisa memisahkan diriku dengan tokoh yang kuperankan (ketika sudah selesai memerankannya)."

Selain itu, karena selalu menjadi sorotan masyarakat dengan label sebagai seorang gadis pintar dan sempurna seperti yang beberapa kali ia perankan dalam film sebelumnya, Watson mengaku bahwa ia sangat takut sekali jika berbuat sedikit saja kesalahan. "Aku tahu bahwa semua orang memperhatikanku dengan sangat detil sehingga terkadang membuatku kesulitan," papar Watson. "Dan terkadang ketakutan (untuk melakukan kesalahan) itu sangat besar, luar biasa hebat dalam mempengaruhiku hingga akhirnya aku selalu merasa takut dalam melakukan sesuatu."

Namun, aktris kelahiran 1990 tersebut tidak menyerah begitu saja. Watson mengaku bahwa apa pun yang terjadi, dialah yang harus mengontrol sendiri rasa takutnya tersebut dan bangkit agar bisa terus menggali potensi dalam dirinya.

"Aku tahu bahwa jika aku terus hidup dalam ketakutan seperti itu, maka hidupku sebagai seorang seniman, sebagai seorang manusia akan benar-benar berakhir," tukasnya. "Bahkan, rasa takut itu mampu membungkamku, dan membungkam potensi yang masih harus terus kugali dan kutemukan."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel