Tak Ingin Kalah Saingan, Twice Siap Comeback Usai Promo di Jepang

Foto: Tak Ingin Kalah Saingan, Twice Siap Comeback Usai Promo di Jepang



Simak rencana baru Twice di Korea setelah merampungkan promo debut mereka di Jepang berikut ini.

Kanal247.com - Minggu, 18 Juni, Twice sukses merampungkan konser encore mereka yang bertajuk "Twice 1st Tour: Twiceland The Opening" di Jamsil Indoor Stadium. Konser itu sendiri diadakan selama dua hari berturut-turut sejak tanggal 17 Juni lalu.

Konser itu menandai sebagai kegiatan mereka terakhir di Korea sebelum memulai debut resmi di Jepang yang rencananya akan di mulai dalam waktu dekat ini. Girlband besutan JYP Entertainment itu rencananya akan melakukan debut di Jepang dengan merilis sebuah full album.

Full album itu sendiri nantinya akan berisi kumpulan single hits Korea mereka yang akan dinyanyikan kembali dalam bahasa Jepang. Berikut adalah beberapa single yang rencananya akan masuk ke dalam album itu, diantaranya adalah "Like OOH-AHH", "Cheer Up", "TT", "Knock Knock", dan "Signal".

Album "#TWICE" sendiri rencananya akan dirilis sebelum mereka memulai showcase untuk debut mereka di Jepang, pada tanggal 28 Juni mendatang. Showcase yang bertajuk "TWICE DEBUT SHOWCASE Touchdown in JAPAN" rencananya akan diadakan pada tanggal 2 Juli di kawasan Tokyo Metropolitan Gym.

Dalam salah satu kesempatan yang ada di konser encore Twice kemarin, Nayeon memberikan bocoran kepada fans mengenai rencana mereka setelah merampungkan promo debutnya di Negeri Sakura itu. Idol cantik itu mengatakan, "Setelah melakukan promo di Jepang, kami akan melakukan comeback untuk mengamankan tempat kami".

Mendengar pernyataan Nayeon itu, beberapa netter langsung memberikan komentar mereka. "JYP tidak membuat kesalahan yang sama lagi. Tapi apa yang akan terjadi pada mereka? Apakah mereka akan sempat beristirahat? #PrayforTwice", "Aku belum benar-benar melihat daftar pekerjaan mereka tapi aku harap mereka juga cukup istirahat".

Selain mengkhatirkan kondisi kesehatan Jihyo cs, banyak netter juga shock saat mengetahui rencana comeback Twice. "4 album dalam satu tahun? itu gila", "Comeback Korea ke-3 di tahun 2017? 'Mengamankan tempat kami'...tidak ada yang mencuri tempat mereka jika mereka tidak kembali dari Jepang".

Sepertinya banyak netter yang memiliki pandangan berbeda tentang hal ini. Apa pendapat kalian tentang rencana comeback mereka?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel