Akibat Kasus Ganja T.O.P, Pemerintah Korea Selatan Hapus Wajib Militer di Dinas Kepolisian

Foto: Akibat Kasus Ganja T.O.P, Pemerintah Korea Selatan Hapus Wajib Militer di Dinas Kepolisian



Setelah T.O.P dijatuhi hukuman, Pemerintah Korea Selatan umumkan keputusannya agar kasus seperti itu tidak terulang lagi.

Kanal247.com - Ada sebuah kabar yang menjadi bahan perbincangan masyarakat Korea. Dilansir melalui Yonhap News pada tanggal 24 Juli, sistem wajib militer di dinas kepolisian akan dihapus seluruhnya pada tahun 2023 mendatang.

Sistem itu akan diakhiri selangkah demi selangkah selama bertahun-tahun, dan petugas kepolisian wajib militer yang berasal dari kalangan selebriti akan menjadi prioritas golongan pertama yang dihapuskan. Polisi tidak lagi memilih calon petugas dari kalangan selebriti saat wajib militer mulai tahun 2018.

Saat itu dijelaskan juga bahwa formulir pendaftaran wajib militer untuk dinas kepolisian dari kalangan selebriti meningkat secara signifikan. Hal itu kemudian menyebabkan keluhan dan kritikan dari masyarakat mengenai pendaftaran wajib militer selebriti.

Menurut laporan tersebut, skandal ganja yang baru-baru ini menjerat T.O.P diasumsikan sebagai salah satu aspek yang mempengaruhi keputusan dari Presiden Korea Selatan, Moon Jae In untuk menghapus sistem wajib militer di dinas kepolisian. T.O.P telah menjalani wajib militernya selama 3 bulan, 27 hari, terhitung sejak tanggal 9 April 2017 silam. Namun, karena adanya kasus ini, T.O.P harus mengulang kembali wajib militernya dari awal dan waktu 3 bulan 27 hari tersebut tidak akan dihitung.

Member Big Bang itu ketahuan telah menggunakan ganja sebanyak empat kali, yakni dua kali dalam bentuk rokok dan dua kali dalam bentuk cair. Karena perbuatannya itu, T.O.P akan menerima hukuman penjara selama sepuluh bulan yang ditangguhkan selama dua tahun.

Hal itu berarti T.O.P akan menghabiskan masa dua tahun dalam masa percobaan, tapi akan menghabiskan sepuluh bulan dalam penjara jika ia melanggar aturan yang berlaku selama dua tahun tersebut. Idol yang juga terjun ke dunia akting itu juga sempat mengungkapkan permintaan maafnya pada fans.

"Aku sungguh meminta maaf atas tindakanku ini (menggunakan ganja secara ilegal). Aku terus berusaha untuk memikirkan ulang kesalahanku dan membenahi diri secara terus-menerus. Satu hal yang bisa kukatakan pada kalian adalah bahwa aku sungguh meminta maaf. Selain itu, tidak ada kata yang bisa kuucapkan," ujar T.O.P saat itu. "Untuk saat ini aku tidak memiliki niatan untuk mengajukan banding. Aku akan menghadapi hukuman yang diberikan oleh pihak pengadilan untukku."

Saat ini, Xiah Junsu JYJ, Changmin TVXQ, Choi Siwon Super Junior, dan beberapa selebriti lainnya bertugas sebagai polisi wajib militer. Mereka diharapkan menjadi selebriti terakhir yang bertugas sebagai polisi untuk wajib militer.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel