Belum Lunas, Pedagang Barang Lawas Pasar Cikapundung Tagih Hutang Ahmad Dhani Lagi

Foto: Belum Lunas, Pedagang Barang Lawas Pasar Cikapundung Tagih Hutang Ahmad Dhani Lagi



Wakil pedagang barang lawas di Pasar Cikapundung sebutkan sisa hutang Ahmad Dhani yang cukup mengejutkan. Berapa?

Kanal247.com - Masalah utang piutang antara Ahmad Dhani dengan para pedagang di Pasar barang lawas Cikapundung nampaknya belum sepenuhnya tuntas. Pasalnya, belum lama ini beredar kembali video terkait penagihan hutang Ahmad Dhani oleh salah satu pedagang itu.

Mula-mula, seorang pedagang dengan tampilan kunonya langsung mengatakan maksud pembuatan video tersebut. "Melalui kesempatan ini pula, kami ingin mengajukan permohonan kepada Mas Ahmad Dhani agar Mas Ahmad Dhani membuat sebuah kebijaksanaan berkenaan dengan penyelesaian transaksi antara Mas Ahmad Dhani dengan para pedagang di pasar barang lawas Cikapundung yang hanya tersisa 65 persen lagi," katanya.

Pedagang itu pun kembali menegaskan bahwa sisa hutang Ahmad Dhani hanya tinggal sedikit. "Sekali lagi, transaksinya tinggal sedikit, yaitu hanya sekitar 65 persen lagi," tegasnya.

Pedagang dengan kumis tebal itu juga meminta maaf karena video yang tersebar terkesan sangat tergesa-gesa. "Dan kami juga merasa perlu untuk memohon maaf sekali lagi kepada Mas Ahmad Dhani apabila video ini terkesan tergesa-gesa penayangannya," ujarnya.

Bukan tanpan alasan, pedagang itu seolah ingin menyampaikan permintaan terakhir dari seorang pedagang barang lawas lain yang usianya sudah sangat renta. "Hal ini disebabkan karena ada salah seorang pedagang di pasar barang lawas Cikapundung. Pedagang tersebut sudah berumur, sudah senior, sudah sepuh. Dan kami merasa bahwa beliau akan meninggal dunia," jelasnya.

Perwakilan para pedagang barang lawas itu berharap, Ahmad Dhani bisa segera melunasi hutang-hutangnya. "Demikian, kami berharap semoga Mas Ahmad Dhani bisa mengambil suatu keputusan yang bijaksana atau suatu tindakan yang mulia terhadap penyelesaian transaksi antara Mas Ahmad Dhani dengan para pedagang di Pasar barang lawas Cikapundung sehingga bisa tuntas," harapnya.

Seolah menyindir, pedagang itu pun menyampaikan permohonan maaf jika video yang tersebar dapat mengganggu aktivitasnya. "Kami mohon maaf apabila video ini menimbulkan sedikit ketidaknyamanan terhadap kegiatan Mas Ahmad Dhani dalam berjuang untuk Republik Indonesia ini," pungkasnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel