Karena Hal Ini, Nikita Willy Harus Selalu Bawa Bunga Melati Saat Syuting 'Gasing Tengkorak'

Foto: Karena Hal Ini, Nikita Willy Harus Selalu Bawa Bunga Melati Saat Syuting 'Gasing Tengkorak'



Nikita Willy ceritakan pengalaman mistisnya selama proses pembuatan film horor.

Kanal247.com - Nikita Willy semakin menguji kemampuannya di dunia akting. Berbekal cukup pengalaman di industri hiburan, kini Nikita Willy mencoba tantangan baru untuk bermain di film horor "Gasing Tengkorak".

Selama proses syuting film yang baru merilis poster serta teasernya pada 2 Agustus lalu, rupanya Nikita Willy mempunyai pengalaman mistis. "Jadi kan syuting itu ada pengulangan mantra gasing tengkorak berkali-kali. Namanya juga syuting jadi harus diambil dari berbagai angle. Nah pas dukunnya ngucap mantra, ada kru yang teriak-teriak kesakitan," kata Nikita.

Rupanya, ada permintaan khusus untuk membuat salah satu kru tidak kesakitan lagi. "Dia (makluk ghaib) minta disediakan kembang melati," ujar Nikita.

Karena tak ingin menghambat proses syuting, akhirnya permintaan tersebut dikabulkan. "Daripada syutingnya molor, ya sudahlah jadi ada kembang melati selama syuting. Aku sih percaya nggak percaya ya. Yang penting syuting lancar, Makanya di presscon ini Ada tengkorak dan melati," jelas Nikita.

Bukan hanya di tempat syuting, seorang paranormal pun meminta Nikita juga membawa melati. "Selama saya nonton saya harus bawa bunga melati. Ini disediain sama tim. Buat jaga-jaga saja biar lancar acaranya," tutur Nikita Willy.

Postingan yang diunggah ulang oleh akun gosip @lambe_turah itupun membuat heboh netizen. Berbagai reaksi yang ditujukan netizen untuk film tersebut.

Tak sedikit netizen malah menuding aksi mistis yang dilakukan itu hanya untuk mendongkrak rating film. "Film horror pertama saya" tulisan dibajunya gimmick," kata netizen. "Hebat gimmick nya... Biar kya film danur kn..." kata lainnya. "Buat ngedongkrak film aja keknya," timpal lainnya.

Sementara itu, sejumlah netizen tetap menghargai film tersebut. Terlebih film "Gasing Tengkorak" ternyata diambil dari kisah nyata. "Entah gimmick ntah apa..gasing tengkorak atau di daerah minang (sumbar) gasiang tangkurak..kata orang terdahulu memang ada..gasing tengkorak sama kayak ilmu hitam santet gitu yg bikin kepala orang yg kena itu sakit mintak ampun bahkan sampai meninggal.." jelas netizen. "Film ini di adaptasi dari cerita mitos daerah Padang namanya Gasiang Tengkorak. Kaya semacam permainan ilmu hitam gitu," timpal lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel