Diisukan Terima Tawaran Dampingi Jokowi di Pilpres 2019, Ini Kata Tito Karnavian

Foto: Diisukan Terima Tawaran Dampingi Jokowi di Pilpres 2019, Ini Kata Tito Karnavian



Tito Karnavian mengatakan jika dirinya kini masih ingin fokus menjalankan tugasnya sebagai Kapolri dan lebih berminat menjadi akademisi.

Kanal247.com - Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian beberapa waktu lalu sempat mengungkap keinginannya untuk pensiun dini. Namun pengakuan tersebut rupanya diartikan lain oleh sejumlah kalangan. Ada beberapa yang berpendapat jika Tito memberikan isyarat jika dirinya telah siap menduduki jabatan lain termasuk sebagai Wakil Presiden.

Isu itu kembali mencuat setalah baru-baru ini beredar kabar jika sang jenderal telah mendapat tawaran untuk mendampingi Presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019 mendatang. Lalu apa kata Tito terkait hal ini?

Melalui Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul, Jenderal Tito mengatakan jika kabar dirinya menerima tawaran tersebut adalah tidak benar. Ia juga mengaku tidak terlalu menanggapinya lantaran sekarang masih ingin fokus pada tugas-tugasnya sebagai Kapolri.

"Memang berbagai unsur masyarakat menginginkan Pak Tito naik ke panggung politik 2019 nanti, tapi Pak Tito sendiri menyatakan tidak tertarik untuk masuk dalam dunia politik," ujar Martinus.

Tito sendiri membenarkan jika dirinya memang mendapat banyak tawaran dari sejumlah kalangan elit politik. Salah satunya termasuk mendampingo Jokowi. Namun, Jenderal itu mengaku lebih tertarik menjadi akademisi. Ia bahkan mengimbau pihak-pihak tersebut untuk menahan diri.

"Beberapa pihak mencoba menyandingkan Tito sebagai cawapres Joko Widodo pada 2019 nanti, tapi Pak Tito tetap memilih untuk fokus sebagai Kapolri," imbuhnya. "Ada baiknya jika pihak-pihak menahan diri untuk tidak mencoba membawa nama Tito Karnavian ke panggung politik. Pilihannya untuk tetap mengabdi membawa Polri lebih baik harus dihargai."

Sementara itu, calon wakil presiden yang akan mendampingi Presiden Jokowi memang tampaknya menjadi topik yang ramai dibahas belakangan ini. Apalagi Jokowi sudah mendapatkan dukungan dari sejumlah partai politik. Diantaranya seperti Hanura, Golkar hingga Perindo.

Beberapa nama tokoh populer memang sempat digadang-gadang untuk menjadi calon yang mendampingi Jokowi selanjutnya. Mengingat Wakil Presiden Jusuf Kalla sudah tidak mencalonkan lagi. Selain Tito Karnavian, nama Panglima TNI Gatot Nurmantyo juga menjadi salah satu yang kerap disebut. Meski begitu, masih belum ada kepastian apapun dari pihak Jokowi.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel