Angkat Krisis Moral dan Gunakan Bahasa Tegal, 'Turah' Wakili Indonesia dalam Ajang Oscar 2018

Foto: Angkat Krisis Moral dan Gunakan Bahasa Tegal, 'Turah' Wakili Indonesia dalam Ajang Oscar 2018



Film 'Turah' dibintangi oleh para pemain lokal dan syarat akan nilai moral yang disajikan dalam bahasa Tegal yang khas.

Kanal247.com - Persatuan Perusahaan Film Indonesia (PPFI), memilih film "Turah" yang akan dikirim sebagai wakil Indonesia dalam Piala Oscar 2018. Film produksi PT Empat Warna Media ini akan bersaing dengan film wakil negara lain dalam nominasi kategori Film Bahasa Asing.

"Komite seleksi menetapkan film produksi PT Empat Warna Media yang berjudul Turah sebagai film pilihan komite seleksi untuk karegori Film Bahasa Asing untuk masuk ke Oscar," kata Christine Hakim.

Meskipun film "Turah" bukan yang terbaik, namun Komite memiliki alasan tersendiri. Film yang telah rilis Agustus lalu ini dianggap paling mewakili Indonesia di kancah internasional.

"Kami tidak membuat penilaian terbaik. Tapi kami mempertimbangkan mana yang sesuai untuk kita kirimkan ke festival Oscar. Kami 13 orang berembuk, mudah-mudahan bisa memberi manfaat yang baik ke depannya," ujar bintang film "Pasir Berbisik" ini.

Film "Turah" sendiri bercerita mengenai kehidupan masyarakat miskin di desa Tirang. Hidup mereka seakan didikte oleh juragan Darso dan Pakel yang kaya raya. Kekalahan menjadi makanan sehari-hari warga desa tersebut. Namun, Turah dan Jadag tak mau tinggal diam. Mereka ada di sana untuk membuat perubahan dan mendorong warga desa Tirang untuk berani memperjuangkan hak-hak mereka.

Cerita yang mengedepankan nilai moral ini lah yang membuat film ini dipilih oleh PPFI. Karakter yang kuat menjadi keunggulan di antara 130 film lain yang diseleksi.

"Kekuatannya, kejujuran, dan kesederhanaannya, dari segi tematik dan penggarapannya. Pesannya kuat, di antara kemunafikan kehidupan. Gantung diri sebagai kekalahan, menjadi cermin untuk kita semua,” ujar Christine Hakim. "Terutama krisis nilai-nilai moral, yang kuat tergambar dalam film ini dan disampaikan dengan sederhana, jujur,”

Reza Rahadian yang juga menjadi anggota komite menargetkan film yang disutradarai oleh Wicaksono Wisnu Legowo itu akan masuk 10 besar Oscar. Film "Turah" sendiri akan dikirimkan ke Oscar sebelum ditutup 2 Oktober mendatang.

Piala Oscar atau Academy Awards ke-90 sendiri akan digelar di di Dolby Theatre Hollywood, 4 Maret 2018.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel