Raih Rating Tinggi Hingga Banjir Pujian, 'While You Were Sleeping' Bakal Jadi Penerus 'Goblin'?

Foto: Raih Rating Tinggi Hingga Banjir Pujian, 'While You Were Sleeping' Bakal Jadi Penerus 'Goblin'?



Baru menayangkan episode perdananya, 'While You Were Sleeping' langsung bersaing sengit dengan 'Hospital Ship' dalam perolehan rating penonton.

Kanal247.com - Lama dinanti oleh penonton, SBS akhirnya menayangkan episode perdana dari drama "While You Were Sleeping" ke layar kaca pada tanggal 27 September. Penantian penonton dan kerja keras para pemeran serta tim produksi tampaknya terbayar dengan manis.

Pada tanggal 28 September, Nielsen Korea mengumumkan rating penonton untuk drama yang mengisi slot drama Rabu-Kamis. Episode perdana "While You Were Sleeping" sukses meraih rating 7,2 persen untuk paruh pertama dan 9,2 persen di paruh kedua di seluruh negeri, dengan pencapaiannya ini Suzy cs berhasil menduduki peringkat kedua untuk perolehan rating penonton. Mereka bahkan bisa meningkatkan rating yang sebelumnya diraih oleh "Into the World Again" sebanyak 3 persen.

Sementara "Hospital Ship" yang meraih peringkat pertama dengan rating penonton sebesar 9,8 persen di paruh pertama dan 10,6 persen di paruh kedua untuk episode barunya. Hanya memiliki rentan yang sangat tipis dengan rating penonton "While You Were Sleeping" yang baru saja memulai perjalanannya di layar kaca.

Banyak aspek dalam "While You Were Sleeping" yang membuat perhatian penonton tersedot untuk menontonnya. Drama ini mengisahkan seorang gadis pengangguran bernama Nam Hong Joo (Suzy), dia memiliki kemampuan spesial dengan bisa melihat kejadian di masa depan melalui mimpinya. Nam Hong Joo bertemu dengan seorang jaksa ceroboh bernama Jung Jae Chan (Lee Jong Suk) yang akan berusaha menghentikan mimpinya tersebut menjadi kenyataan.

Banyak penonton yang memberikan pujian setelah menonton episode perdananya. "Aku tidak terlalu menikmati drama, tapi drama ini benar-benar menyita perhatianku. Jika aku boleh jujur, akting Suzy semakin mengagumkan," komentar seorang penonton. "Aku sudah lihat dua bagian episodenya INI SANGAT BAGUS. 'While You Were Sleeping' adalah drama yang hebat! Aku sangat merekomendasikannya," tulis penonton lain.

Sebagian besar dari mereka juga berkomentar tentang sisual Suzy yang luar biasa dan kemampuan Lee Jong Suk dalam memilih drama hits. Kedua pemeran utama tersebut mampu membawa nuansa kisah dalam drama benar-benar terasa nyata dan menyegarkan melalui beberapa adegan lucu dan kocak, namun mereka juga sukses menunjukkan emosi yang saling bertentangan selama adegan yang lebih serius saat kenangan yang tidak ingin mereka ingat tiba-tiba muncul, membuat penonton terhanyut dalam suasana.

Penonton juga percaya "While You Were Sleeping" akan menjadi salah satu drama hits berikutnya dan meraih kesuksesan besar seperti "Goblin", karena kisahnya yang berhasil membuat penonton jatuh cinta. Apa kalian juga sependapat dan jatuh cinta dengan "While You Were Sleeping"?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel