Mandala Shoji Kembali Lewat 'Bikin Mewek' di ANTV, Netter: Mirip 'Termehek-Mehek'

Foto: Mandala Shoji Kembali Lewat 'Bikin Mewek' di ANTV, Netter: Mirip 'Termehek-Mehek'



'Bikin Mewek' merupakan reality show terbaru ANTV yang tayang sejak beberapa hari terakhir.

Kanal247.com - Mandala Shoji melejit semenjak menjadi pembawa acara program reality show "Termehek-Mehek" yang tayang di Trans TV tahun 2007-2012 silam. Kini setelah lima tahun 'menghilang', pria 35 tahun itu kembali menjadi pembawa acara program sejenis yang tayang di ANTV.

Program berjudul "Bikin Mewek" itu mulai tayang Sabtu, 28 Oktober lalu. Acara ini akan menghibur pemirsa sebanyak dua kali seminggu yakni Sabtu & Minggu di jam 11:30 WIB setelah sinetron "Malaikat Tak Bersayap".

ANTV sendiri telah merilis poster resmi acara terbarunya tersebut sejak Sabtu lalu. Mereka mempromosikan "Bikin Mewek" melalui akun Instagram resminya.

Sebuah kiriman dibagikan oleh ANTV (@antv_official) pada

Seperti biasa, komentar dari netter pun nampak banjir di sana. Sayangnya kebanyakan dari mereka justru menyamakan acara "Bikin Mewek" dengan acara terdahulu Mandala, "Termehek-Mehek".

"Kya termehek mehek ttv....👎," kata ros*****213. "Kok kayak acara dulu (Termehek-mehek Transtv) ya?? Ya ampun ga ada acara lain apa yang lebih Kreatif Bukannya "PLAGIAT" begini... Acara PLAGIAT bin SETTINGAN begini masih aja di tonton.. Gimana Indonesia mau maju kalau acara tv isi Settingan and Un Faedah semua..," ujar berli*****24.

Di sisi lain banyak pula netter yang cukup larut dalam acara tersebut. Baru dua kali tayang, mereka telah dibuat menangis dan berurai air mata melihat perjuangan Mandala membantu klien.

"Gue sedih banget tadi anjir kasian si dewi," komentar fe*****12. "Bagus bgttttt tp kisah.a ..... bwt peljaran Org Yg Suka make susuk mati.a susah," timpal ki*****70.

Sementara itu "Bikin Mewek" sendiri akan menghadirkan cerita tentang kehidupan keseharian yang dikemas secara ringan. Mandala dan tim akan melakukan pendekatan kepada orang-orang yang memiliki masalah dan berusaha membantu menyelesaikannya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel