Dianggap Jiplak Konsep Comeback GOT7, Fans Wanna One Kompak Tuntut YMC

Foto: Dianggap Jiplak Konsep Comeback GOT7, Fans Wanna One Kompak Tuntut YMC



Kesamaan berikut ini memang sedikit terlihat di karya baru Wanna One dengan konsep comeback GOT7 beberapa waktu lalu.

Kanal247.com - Dibalik kabar bahagia tentang status "Million Sellers" yang didapatkan oleh Wanna One baru-baru ini, sang agensi, YMC Entertainment justru mendapat protes keras dari fans K-Pop. Terutama fans dari boyband besutan JYP Entertainment, GOT7.

Fans JB cs melihat bahwa Wanna One akan melakukan comeback dengan sebuah konsep yang tidak asing, dimana potongan kalung disatukan untuk membuat bentuk poligon penuh sebagai gambaran dari konsep album repackage mereka yang diberi judul "Nothing Without You". Konsepnya hampir sama persis dengan konsep GOT7 untuk konsep "You Are", dimana setiap member memiliki kalung yang disatukan untuk membuat heptagon.

Bingung dengan kemiripan konsep tersebut, baik IGOT7 (sebutan untuk fans GOT7) dan Wannables (sebutan untuk fans Wanna One) membuat tagar bertuliskan "YMC_ Plagiarisme _ Umpan Balik". IGOT7 menekankan bahwa mereka tidak menempatkan kesalahan pada Wanna One, tapi YMC Entertainment. Wannables juga bersimpati dan menuntut agar YMC Entertainment berhenti menciptakan begitu banyak gesekan dengan fandom grup K-pop lainnya.

Namun, banyak netter yang berasumsi jika YMC Entertainment tidak akan merespon terkait kemiripan konsep comeback boyband asuhannya tersebut, mengingat bahwa Wanna One telah memiliki masalah dengan Seventeen dari album pertama mereka, dan kemudian dengan Winner dengan variety show "Wanna City" mereka, namun YMC Entertainment terus berlanjut tanpa banyak umpan balik dari pihaknya secara langsung.

Sementara itu, para Wannable (fans) yang berada Indonesia berkesempatan untuk bertemu langsung dengan sang idola melalui sebuah acara jumpa fans. Cukup murah, harga tiket jumpa fans Wanna One di Jakarta yang bertajuk "Wanna Be Loved" itu dijual dalam 3 kategori mulai seharga Rp 1 juta. Tiket termahal merupakan kelas Blue yang dijual seharga Rp 2,7 juta. Sementara kelas Pink dijual seharga Rp 2 juta, dan yang termurah adalah kelas kategori Yellow seharga Rp 1 juta. Jumpa fans akan digelar pada 21 Januari 2018 mendatang di ICE BSD, Tangerang. Detil mengenai pembelian tiket itu bisa dibaca melalui Twitter resmi Mecima Pro selaku promotor.

Wanna One juga akan menggelar acara bertajuk "Wanna One Premier Fan-Con", yang merupakan kombinasi fanmeeting dan konser. Acara itu akan digelar di 2 tempat berbeda. Dibuka di Seoul, jumpa fans tersebut akan diadakan di SK Olympic Handball Gymnasium mulai tanggal 15 hingga 17 Desember 2017. Wanna One juga akan memanjakan fans di Busan dengan menggelar jumpa fans di Busan Exhibition and Convention Center pada 23-24 Desember.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel