Saksi Mata Sebut Kim Joo Hyuk Pegangi Dada Saat Menyetir, Beredar Video Penyelamatannya

Foto: Saksi Mata Sebut Kim Joo Hyuk Pegangi Dada Saat Menyetir, Beredar Video Penyelamatannya



Saat ditemukan petugas penyelamat, Kim Joo Hyuk sudah tidak sadarkan diri.

Kanal247.com - Tewasnya aktor Kim Joo Hyuk setelah mengalami kecelakaan mobil nahas menjadi berita nasional Korea Selatan. Penyebab kematian Kim Joo Hyuk oleh polisi dan Medical Center Universitas Konkuk dinyatakan sebagai serangan penyakit jantung ketika mengemudi. Hal ini rupanya diperkuat oleh keterangan saksi mata yang mengaku mobilnya ditabrak beberapa kali oleh mobil Mercedes Benz SUV yang dikendarai oleh Kim Hoo Hyuk.

Saksi mata itu mengatakan dia melihat Kim Hoo Hyuk beberapa kali memegangi dadanya seperti orang kesakitan. Mobil sedan yang dikendarai saksi mata itu akhirnya ditabrak oleh mobil Kim Hoo Hyuk lagi dan tergelincir menabrak dinding komplek apartemen.

Dilansir Yonhap News, dari pantauan kotak hitam didalam mobil diketahui bahwa mobil nahas itu berputar dengan menumpu pada bagian depan mobil, sebelum pada akhirnya menabrak dinding dan tergelincir kebawah tangga komplek apartemen. "Ada asap yang muncul di bagian mesin mobil, tapi tidak ada api," kata petugas penyelamat.

Setelah pemadam kebakaran dan polisi datang, Kim Joo Hyuk ditemukan sudah dalam kondisi tidak sadarkan diri. Dia akhirnya dinyatakan meninggal dunia pukul 6.30 malam waktu setempat. "Kim sudah tidak sadarkan diri ketika dibawa ke rumah sakit," kata seorang petugas penyelamat. "Pegawai rumah sakit mengatakan mereka sudah memasang CPR padanya, tapi dia meninggal dunia pukul 6.30," lanjutnya.

Sementara itu, beredar video penyelamatan Kim Joo Hyuk beberapa saat setelah terjadi kecelakaan itu. Cukup menegangkan, para petugas akhirnya bisa mengeluarkan badan Kim Joo Hyuk dari badan mobil yang tergelincir jatuh. 

Ketika tubuhnya berhasil dikeluarkan dari dalam mobil, Kim Joo Hyuk terlihat memakai sepatu kets dan jaket coklat. Alat bantuan pernafasan pun dipasang oleh tim penyelamat yang langsung membawanya ke ambulans untuk dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sayangnya, nyawa Kim Joo Hyuk sudah tidak tertolong lagi.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel