Tak Lebih dari 2 Jam, 'Justice League' Jadi Film Terpendek Sepanjang Sejarah DC Universe

Foto: Tak Lebih dari 2 Jam, 'Justice League' Jadi Film Terpendek Sepanjang Sejarah DC Universe



DC Universe menargetkan film 'pendek'nya dengan pendapatan pembuka hingga Rp 149 miliar.

Kanal247.com - Salah satu film Hollywood yang paling ditunggu para moviegoers selain "Thor: Ragnarok" adalah "Justice League". Film superhero garapan DC Universe ini akan rilis pada 17 November mendatang.

Menjelang perilisannya, "Justice League" semakin gencar melakukan promosi bahkan telah menjual tiket perdananya di Inggris pada pekan lalu. Dari sinilah, tersiar kabar baha "Justice League" akan menjadi film terpendek dalam sejarah DC Universe.

Dilansir dari Digitalspy, "Justice League" hanya akan berdurasi selama 2 jam 1 menit termasuk credit tittle-nya. Credit tittle sendiri biasanya berdurasi selama kurang lebih 10 menit, hal ini menandakan bahwa DC 'hanya' memproduksi film dengan durasi kurang lebih 111 menit atau 1 jam 51 menit.

Fakta ini menandakan bahwa "Justice League" akan lebih pendek 2 menit dari "t=Suicide Squad]", dan 20 menit lebih pendek dari "Wonder Women". Film yang di sutradarai oleh Joss Whedon itu juga akan memiliki waktu lebih pendek sepanjang 22 menit dari "Man of Stell" dan 30 menit lebih awal dari "Batman v Superman: Dawn of Justice.".

Sementara itu, pihak Warner Bros telah menargetkan pendapatan untuk penayangan perdana "Justice League". Mereka mematok angka sebesar110 juta dolar atau kurang lebih setara dengan Rp 149 miliar untuk penayangan perdananya, dilansir dari Deadline.

Gal Gadot yang berperan sebagai Wonder Women dan Jason Mamoa yang akan memainkan karakter Aquaman, digadang-gadang menjadi karakter yang paling banyak ditunggu kehadirannya oleh publik seluruh dunia.

Mengingat hal itulah, Warner Bross optimis bahwa "Justice League" dapat meraih target yang telah diharapkan. "Kehadiran Gal Gadot yang disorot sebagai Wonder Woman membuat debut 100 juta dolar masuk akal," Kata Paul Dergarabedian, Analis media senior perusahaan ComScore dikutip dari EW.

Paul juga mengatakan mengenai besarnya keinginan masyarakat untuk melihat karakter idolanya itu ada pada kekuatan mempengaruhi yang kuat pada masing-masing karakter.

"Faktor 'ingin melihat' dan mengingat karakter ikonik, tidak dapat dipungkiri hal ini mirip dengan "Batman v Superman", konsep filmd an pemerannya melampaui sentimen apapun mengenai film yang mungkin ada di sana sebelumnya," kata Dergarabedian.

Sementara itu selain Gal Gadot dan Jason Mamoa, "Justice League" akan kembali menghadirkan Ben Affleck yang berperan sebagai Batman dan Henry Cavill sebagai Superman. Amy Adams akan kembali berperan sebagai Lois Lane, sementara Ezra Miller berperan menjadi The Flash dan Ray Fisher sebagai Cyborg.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel