Kim Rae Won Tampil Gagah di Slovenia untuk Drama KBS ‘Black Knight’

Foto: Kim Rae Won Tampil Gagah di Slovenia untuk Drama KBS ‘Black Knight’



Peran yang akan disuguhkan Kim Rae Won dalam drama terbarunya 'Black Knight' berhasil mencuri perhatian.

Kanal247.com - Kemampuan akting Kim Rae Won sudah tidak perlu diragukan lagi. Sejumlah judul drama yang dibintanginya berhasil mencuri perhatian.

KBS baru-baru ini telah merilis potongan gambar dari adegan Kim Rae Won untuk drama terbarunya, "Black Knight". Sebelumnya, penampilan Kim Rae Won cukup hangat saat berperan sebagai salah satu dokter di drama SBS ""Doctors". Kini, Kim Rae Won bertransformasi menjadi pria gagah dengan ekspresi yang dingin sambil mengenakan jaket kulit berwarna hitam.

Dalam drama bergenre fantasi romantis ini, Kim Rae Won berperan sebagai Moon Soo Ho. Moon So Hoo adalah seorang pria yang akan melakukan apapun demi wanita yang dicintainya.

Kim Rae Won akan dipasangkan dengan aktris Shin Se Kyung yang akan berperan sebagai Jung Hae Ra. Karakter Jung Hae Ra adalah seorang wanita pekerja keras dan selalu memiliki pemikiran positif mengenai apapun yang dihadapinya.

Selain Shin Se Kyung, Kim Rae Won akan beradu akting dengan aktris Seo Ji Hye. Dia digambarkan sebagai wanita cantik memiliki kehidupan yang tragis dan misterius serta telah hidup selama 200 tahun.

Syuting drama "Black Knight" berlokasi di Slovenia pada tanggal 23 Oktober hingga 1 November 2017. Selain Kim Rae Won dan Shin Se Kyung, masih ada para pemeran lainnya yang turut ambil bagian dalam pengambilan gambar di negara ini.

Soal peran yang dimainkannya, Shin Se Kyung sempat membocorkan karakternya. Rupanya, bintang drama "Bride of the Water God" itu menganggap karakternya sangat realistis.

"Karakterku Jung Hae Ra, dia adalah karyawan biro perjalanan. Ini adalah karakter realistis. Kita cenderung memiliki tipikal khas karakter utama cewek di setiap drama tapi Jung Hae Ra sangat realistis," ujar Shin Se Kyung. "Dia tak manis dan menggemaskan seperti 'Candy' tapi juga tak semembosankan itu. Jadi dia adalah karakter yang bisa menunjukkan berbagai kualitas. "

Sementara itu, drama "Black Knight" rencananya akan tayang perdana pada bulan Desember 2017 menggantikan drama "Mad Dog” yang segera habis masa tayangnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel