BTS Siap Tampil di AMA 2017, PSY Beri Dukungan Manis Seperti Ini

Foto: BTS Siap Tampil di AMA 2017, PSY Beri Dukungan Manis Seperti Ini



PSY merupakan artis Korea pertama yang tampil di panggung AMA tahun 2012 silam.

Kanal247.com - Seperti yang diketahui, beberapa tahun yang lalu PSY sukses menarik perhatian dunia dengan lagu "Gangnam Style" miliknya yang dirilis tahun 2012 silam. Lagu itu pula yang mengantarkan penyanyi besutan YG Entertainment tersebut hadir di berbagai acara di Amerika Serikat, salah satunya adalah American Music Awards (AMA) 2012.

Mengikuti jejaknya, tahun ini grup K-pop Bangtan Boys sukses merebut perhatian banyak pihak, terlebih setelah mereka membawa penghargaan dari Billboard Music Awards 2017 dalam kategori Top Social Artist dan keempat nominasi lainnya, yakni Justin Bieber, Selena Gomez, Ariana Grande dan Shawn Mendes. Hal itu pula yang membuat banyak pihak tertarik untuk mengundang mereka hadir di berbagai acara internasional, salah satunya adalah AMA 2017.

AMA 2017 sendiri rencananya akan digelar pada tanggal 19 November mendatang. Rap Monster cs pun telah mengonfirmasi kehadiran mereka pada acara penghargaan musik bergengsi di Amerika Serikat itu.

Mengetahui hal itu, PSY, yang juga pernah hadir di panggung tersebut, pastinya turut merasa bangga. Bahkan, belum lama ini pelantun "New Face" tersebut memberikan dukungan manis untuk para member Bangtan Boys terkait dengan penampilan mereka di AMA 2017 nanti.

#tbt2012🔙 #momentumofPSY @amas #5yrslater #BTSturn #proudofthem @bts.bighitofficial

Sebuah kiriman dibagikan oleh PSY (@42psy42) pada

Dukungan itu diberikan PSY lewat sebuah postingan Instagram yang ia unggah pada Kamis, 9 November 2017. Bersama dengan video penampilannya di AMA 2012, PSY menuliskan caption yang berbunyi, "#tbt 2012 #momentum PSY @amas #5 tahun kemudian #giliran BTS #sungguh bangga pada mereka @bts.bighitofficial."

Seperti yang diketahui, PSY merupakan artis Korea pertama yang tampil di panggung acara tersebut. Kini, Bangtan Boys akan menjadi grup K-pop pertama yang tampil di acara penghargaan bergengsi tersebut. Selamat buat Bangtan Boys!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel