Kembali Manggung Bareng Garasi, Fedi Nuril Beberkan Alasan Vakum

Foto: Kembali Manggung Bareng Garasi, Fedi Nuril Beberkan Alasan Vakum



Fedi Nuril menjelaskan bahwa pemasukan musisi pada saat itu cukup susah karena hal berikut ini.

Kanal247.com - Fedi Nuril dulunya dikenal sebagai personil band bernama Garasi. Tak lama setelah mereka booming pada masanya, band yang populer dengan lagu "Hilang" itu memilih untuk vakum sejenak.

Fedi pun melanjutkan karir dengan menjadi seorang aktor papan atas dan dikenal sebagai Fahri dalam "Ayat-Ayat Cinta". Kini, setelah sekian lama vakum, bapak satu anak itu mengumumkan comeback-nya dengan Garasi.

Kabarnya, pemeran Prasetya dalam "Surga yang Tak Dirindukan" itu akan kembali naik panggung pada 2018 mendatang. Terkait hal tersebut, Fedi Nuril memaparkan alasannya.

"Sebenarnya kami memang istilahnya yang paling tepat itu vakum sih. Kami enggak pernah bubar," kata Fedi.

Suami Calysta Vanny itu mengatakan bahwa dirinya ingin mematahkan dugaan publik yang mengatakan bahwa Garasi telah bubar. Namun ia juga menjelaskan alasan mengapa ia dan kawan-kawannya sempat vakum selama bertahun-tahun.

"Tapi memang di saat boyband girlband lagi hits, sepertinya memang agak susah untuk mencuat di permusikan Indonesia. Bajakan dan apalagi di saat waktu itu Kemeninfo meriset semua RBT, intinya pemasukan untuk musisi itu jadi susah," papar pria 35 tahun itu.

Pengeluaran dan pemasukan yang tak berimbang juga menjadi alasan mengapa Garasi memutuskan untuk vakum. Namun melihat perkembangan musik yang makin pesat, akhirnya mereka memutuskan untuk kembali berkarya.

"Sedangkam kami untuk produksi album memang enggak murah. Makanya kami settle down dulu. Kami lihat situasinya seperti apa. Dan di saat sekarang udah ada streaming musik yang sepertinya orang akses lebih mudah dan orang bener bener punya hak memilih yang mau dia denger apa, musisi jadi bisa lebih idealis. Dan kami merasa mungkin udah waktunya untuk kembali lagi," pungkasnya.

Sementara itu, Fedi yang bertugas sebagai gitaris tersebut, mengaku tak takut akan image-nya selama ini. Semenjak aktif di film, Fedi Nuril memang dikenal sebagai sosok alim dan soleh.

"Enggak (takut) sih. Enggak ada masalah karena enggak ada masalah dengan imej anak band," paparnya. "Malah anak band itu kalau memang bener bener lagunya kuat, itu bisa diingat sampai berpuluh-puluh tahun. Sama aja film dan musik itu karya yang enggak akan pernah mati, mereka abadi sih."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel