Foto Bareng di Los Angeles, 'Panggilan' Kemal Palevi ke Nam Joo Hyuk Ini Jadi Sorotan

Foto: Foto Bareng di Los Angeles, 'Panggilan' Kemal Palevi ke Nam Joo Hyuk Ini Jadi Sorotan instagram



Gagal gaet Justin Bieber, Kemal Palevi sukses nge-vlog bareng Nam Joo Hyuk?

Kanal247.com - Seperti yang diketahui, belakangan ini komika Kemal Palevi memang tengah menjadi sorotan banyak pihak, terutama para Beliebers (sebutan untuk fans Justin Bieber). Pasalnya, Kemal dinilai bersikap tidak sopan pada kekasih Selena Gomez tersebut saat bertemu di pertandingan NBA Celebrity Game Highlights 2018 yang digelar di Los Angeles, California belum lama ini.

Namun, rupanya Kemal bukan hanya bertemu dengan Justin Bieber dalam kesempatan tersebut. Ternyata Kemal juga sempat bertemu dengan banyak selebriti dunia lainnya, salah satunya adalah aktor ganteng asal Korea Selatan, Nam Joo Hyuk.

Meski gagal mengajak Justin Bieber nge-vlog bareng, tapi Kemal sukses menggandeng Nam Joo Hyuk. Bahkan, momen spesial itu diabadikan oleh Kemal dalam sebuah foto yang kemudian ia unggah di akun Instagram miliknya pada Senin, 19 Februari 2018.

Terimakasih Los Angeles. Terimakasih NBA All Star. Terimakasih @nba @vidiodotcom @_mikemo_ ,emtek, jangan lupa nonton NBA di o channel dan follow akun facebook NBA Indonesia. Terimakasih oppa @skawngur udah mau ngevlog sama gue. Terimakasih @wbtourhollywood @discoverla buat keliling-keliling warner bros pictures gratisannya. Terimakasih. Besok udah harus pulang ke Jakarta sooo semoga bisa main-main ke LA lagiiii :’)))

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ahmad Kemal Palevi (@kemalpalevi) pada

"Terima kasih oppa @skawngur (akun Instagram Nam Joo Hyuk) udah mau ngevlog sama gue," tulis Kemal di kolom caption. Selain itu, komika tersebut juga menuliskan ucapan terima kasih pada semua pihak yang membantunya selama berada di Los Angeles.

Melihat postingan tersebut, netter pun banyak berkomentar. Tak sedikit yang merasa iri karena Kemal bisa berfoto bersama Nam Joo Hyuk.

"Sumpah envy," tulis @saf***09. "aaaa mauu, aku irii, ganteng kali," ujar @ris****ti lengkap dengan emoticon mewek. "Aku irriiiiiiii," komentar @nin***sy.

Di sisi lain, rupanya banyak pula yang salah fokus pada panggilan yang ditujukan oleh Kemal ke Nam Joo Hyuk. Pasalnya, dalam caption tersebut Kemal menuliskan 'oppa' (sebutan dari perempuan yang lebih muda ke laki-laki yang lebih tua), bukannya 'hyung' (sebutan dari laki-laki yang lebih muda ke laki-laki yang lebih tua).

"Hyung mal bkn oppa, klau oppa panggilan cwek yg lebih muda ke cwok yg lebih tua :v" jelas @a***gi. "Jan panggil oppa, klo panggil oppa kak kemal brarti cewek :v" tukas @rye***va. "Hyung atuh bang, jangan oppa," komentar @Iy***s.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel