Akui Lakukan Pelecehan Seksual, Aktor 'Two Cops' Ini Dikeluarkan dari Kampus Hingga Drama terbaru

Foto: Akui Lakukan Pelecehan Seksual, Aktor 'Two Cops' Ini Dikeluarkan dari Kampus Hingga Drama terbaru



Aktor senior ini bukan hanya membintangi banyak serial drama hits, tapi juga banyak film Korea populer.

Kanal247.com - Pelecehan seksual di industri hiburan Korea Selatan makin marak terungkap. Belum lama ini, aktor senior Choi Il Hwa dituding bersalah pernah melakukan pelecehan seksual saat ia membintangi sebuah drama pertunjukan beberapa tahun yang lalu.

Terkait hal tersebut, rupanya Choi Il Hwa sama sekali tidak mengelak. Bahkan, ia mengakui kesalahannya sekaligus meminta maaf ke publik karena kasus tersebut.

"Aku sungguh meminta maaf dengan tulus," ujar Choi Il Hwa dalam sebuah wawancara. "Jika ada apa pun, tak peduli sekecil apa pun itu, yang berkaitan denganku, aku akan segera maju dan mengakui kesalahanku. Aku hanyalah manusia yang memiliki hati seorang pendosa."

Choi Il Hwa pun melanjutkan, "Ketika berita itu muncul, aku ingin segera meminta maaf dan mengungkapkan perasaanku ini. Tapi memang benar bahwa aku memiliki banyak ketakutan."

"Ini sudah cukup telat, tapi aku benar-benar ingin meminta maaf. Aku ingin meminta maaf dengan tulus pada mereka (korban)," lanjut Choi Il Hwa. "Maafkan aku karena terlambat mengumpulkan keberanian (untuk meminta maaf). Aku tidak ingin menghindari ini seperti pengecut. Meski hal ini tidak akan menyembuhkan luka mereka, aku akan mengambil waktu untuk introspeksi diri dan mendapatkan hukuman sesuai dengan kenyataannya."

Karena kasus ini, Choi Il Hwa bukan hanya dicopot dari posisinya di Asosiasi Aktor Korea Selatan. Tapi, ia juga diturunkan dari jabatannya sebagai penasihat akademis di Universitas Sejong.

"Belum lama ini Choi Il Hwa ditunjuk sebagai penasihat akademis untuk kelas-kelas di jurusan teater, tapi penunjukannya itu ditarik kembali hari ini," terang salah seorang sumber dari Universitas Sejong. "Dia belum memulai pekerjaannya sebagai penasehat akademis dan baru ditunjuk empat hari yang lalu untuk mulai bekerja pada Maret mendatang."

Sumber itu pun menambahkan, "Harusnya dia memberikan kuliah khusus selama beberapa kali dalam satu semester. Tapi, penunjukannya ditarik kembali setelah adanya kasus ini."

Selain itu, Choi Il Hwa juga dicopot dari proyek serial drama "Hold Me Tight". Salah seorang perwakilan dari drama tersebut menjelaskan, "Setelah melakukan diskusi internal terkait dengan kasus ini, kami memutuskan untuk mencari penggantinya. Jika terjadi kasus pelecehan maupun penyerangan seksual di lokasi syuting, kami akan menindaknya dengan tegas."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel