Hatinya Hancur, Elvy Sukaesih Akui Tak Tahu Dhawiyah Sudah Jadi Pecandu Sejak 2010

Foto: Hatinya Hancur, Elvy Sukaesih Akui Tak Tahu Dhawiyah Sudah Jadi Pecandu Sejak 2010



Elvy Sukaesih mengatakan bahwa kesibukannya selama ini membuat dirinya jarang berinteraksi dengan Dhawiyah dan kakak-kakaknya.

Kanal247.com - Penangkapan Dhawiyah Zaida beberapa waktu lalu menjadi pukulah yang berat untuk Elvy Sukaesih. Sebagai seorang ibu, tentunya tidak mudah menerima kenyataan putri tercintanya menjadi pecandu narkoba. Apalagi Dhawiyah tidak ditangkap sendirian. Melainkan bersama dengan dua kakaknya dan juga kakak iparnya.

Senin (26/2), Elvy Sukaesih mendatang Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan untuk memenuhi panggilan. Ia dimintai keterangan terkait penangkapan anak-anaknya, mengingat dari hasil pemeriksaan diketahui bahwa Dhawiyah telah menjadi pecandu narkoba dalam jangka waktu yang cukup lama.

Dalam keterangannya usai menjalani pemeriksaan, Elvy Sukaesih mengatakan bahwa dirinya sama sekali tidak mengetahui anak-anaknya menjadi pecandu narkoba sejak 2010. Kesibukannya sebagai penyanyi dangdut populer dan juga hal-hal lainnya membuatnya jarang berkomunikasi dengan Dhawiyah dan juga kakak-kakaknya. Apalagi jarak kamar mereka yang berjauhan sehingga ia tidak mengetahui apa yang dilakukan anaknya.

"Yang mana saya berangkat kadang jam tiga sore sampai rumah jam dua dini hari, setengah tiga, belum lagi cabut-cabut jarumnya (jarum hijab) segala macam. Jadi saya sudah capek banget. Jadi saya tidak bisa lihat lagi ke anak-anak," ujar Elvy Sukaesih. "Kamar saya dengan anak-anak juga cukup jauh. Selama ini saya telepon anak-anak (kalau mau komunikasi), 'Umi mau bicara'. Merekalah yang datang ke kamar. Jadi jarang saya ke kamar mereka. Kalau ada yang penting, mereka yang saya minta ke kamar Umi."

Elvy juga sama sekali tidak menyangka anaknya Syehan dan menantunya juga menjadi pecandu narkoba. Selama ini ia memang tidak pernah mengawasi mereka mengingat keduanya juga sudah memiliki rumah tangga sendiri. "Apalagi Syehan ada rumah tangganya. Dan mereka bukan lagi anak kecil yang harus saya selalu monitor. Selama ini dia berganti ngantar saya untuk tugas, ya saya lihat biasa aja. Enggak gimana-gimana," imbuhnya.

Mengetahui kenyataan anak-anaknya menjadi pecandu narkotika membuat Elvy Sukaesih sangat prihatin. Sebagai orangtua ia mengaku sudah tidak bisa mengatakan apa-apa lagi. "Suara saya serak dan belum fit. Sebagai orangtua, saya sangat prihatin dan masih suka gemeteran. Saya nggak bisa ngomong apa-apa lagi," tuturnya lagi.

Sementara itu, saat penangkapan tersebut kekasih Dhawiyah, Muhammad juga ikut diciduk. Kasus ini tak pelak membuat rencana pernikahan mereka menjadi terhambat. Menanggapi hal tersebut Elvy sendiri mengatakan bahwa dirinya hanya bisa pasrah dan berharap permasalahan bisa segera selesai.

"Ya kita enggak bisa bicara soal pernikahan. Semua jodoh, rejeki, maut Allah yang atur dan kita minta yang terbaik dari Allah. Saya cuma minta doanya ya rabb mudah-mudahan ini segera cepat berakhir dan anak-anak juga bisa tahu bagaimana cara menjaga kehormatan orang tuanya," pungkasnya.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel