Akui Tak Tahu Ada Larangan Foto di Jalan Tol, Syahrini Akhirnya Minta Maaf

Foto: Akui Tak Tahu Ada Larangan Foto di Jalan Tol, Syahrini Akhirnya Minta Maaf Instagram



Syahrini mengatakan bahwa kejadian dirinya berfoto di jalan tol hingga menuai kontroversi akan menjadi pelajaran berharga untuknya.

Kanal247.com - Syahrini sempat menuai kontroversi baru-baru ini atas tindakannya berfoto di jalan tol kawasan Surabaya. Dalam video yang diunggahnya di Instagramnya baru-baru ini penyanyi cantik itu tampak berhenti di pinggi jalan tol untuk mengambil foto. Sementara di sekitarnya terlihat banyak kendaraan yang melaju dengan kencang.

"Photo Sesh Di jalan Tol Surabaya ... WHY NOT ?!?? yaaa...khaaaannn !" tulis Syahrini dalam keterangan pada postingannya saat itu.

Tindakan Syahrini berfoto-foto di jalan tol tersebut tak pelak langsung menuai beragam kecaman dari masyarakat. Banyak yang mengatakan bahwa ada larangan berhenti apalagi untuk sekedar mengambil foto di jalan tol. Sedangkan penggemar lain juga mengkritik lantaran apa yang dilakukan Syahrini itu bisa membahayakan dirinya dan juga orang lain. Syahrini juga terancam hukuman kurungan sampai 18 bulan penjara.

Menanggapi berbagai macam kontroversi yang bermunculan, Syahrini akhirnya buka suara baru-baru ini. Ia mengatakan bahwa dirinya tidak berdiri di tengah saat mengambil foto, melainkan di bahu jalan.

Mantan rekan duet Anang Hermansyah tersebut menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak menyebabkan kemacetan. Syahrini juga mengaku tidak mengetahui tentang larangan berhenti dan berfoto di jalan tol seperti yang tercantum dalam Undang Undang Nomor 38 tentang jalan.

"Di CCTV kurang lebih satu sampai dua menit aku berdiri disitu. Bukan di tengah-tengah jalan tapi di bahu jalan. Aku memang tidak tahu kalau tidak boleh berhenti kalau memang ," ujar Syahrini.

Tida hanya sampai disitu, Syahrini juga mengakui bahwa dirinya merasa bersalah. Ia meminta maaf pada pihak kepolisian, pemerintah dan juga masyarakat. Pelantun "Sesuatu"' itu mengatakan ia mendapat banyak pembelajaran dari kejadian ini.

"Mohon maaf kalau Inces salah sebelumnya, karena aku tidak mengetahui dan awam terhadap Undang-Undang itu. Ternyata ada Undang-Undangnya mengenai aturan di jalan, kalau tidak darurat atau tidak ada masalah yang signifikan tidak boleh berhenti," ungkap Syahrini pada video yang diunggah di Youtube. "Nah tapi ini jadi pembelajaran juga buat aku karena aku diinformasikan juga oleh manajemen, katanya melihat banyaknya komen di sosial media dan pemberitaan di televisi. Sebenarnya peraturan berhenti mendadak di bahu jalan, aku pun tidak mengetahuinya bapak-bapak Jasamarga."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel