Dikabarkan Bangkrut Hingga Tak Mampu Bayar Pengacara, Keluarga Roro Fitria Buka Suara

Foto: Dikabarkan Bangkrut Hingga Tak Mampu Bayar Pengacara, Keluarga Roro Fitria Buka Suara



Pihak keluarga menganggap wajar muncul isu dan rumor negatif lantaran Roro sendiri adalah publik figur.

Kanal247.com - Roro Fitria kembali menjadi sorotan. Seperti diketahui, wanita yang terkenal dengan ritual mistisnya itu kini tengah mendekam di penjara atas kasus narkoba yang menjeratnya. Namun diantara proses hukum tersebut, Roro justri ditinggalkan oleh tim pengacaranya.

Salah satu pengacaranya, Nuning Tyas mengatakan bahwa ia dan tim sengaja mundur lantaran merasa sudah tidak satu visi dengan Roro. Apalagi menurutnya kliennya tersebut tidak kooperatif.

"Yang perlu saya sampaikan disini kita sudah enggak satu jalan. Kalau buat kita teruskan lagi sudah enggak bisa," terang Nuning. "Harusnya klien ini intens, enggak ada yang ditutupin. Tapi ternyata enggak ada chemistry-nya."

Meski begitu, ada isu lainnya yang menyebutkan bahwa tim pengacara mundur lantaran Roro Fitria tidak sanggup membayar mereka. Apalagi sebelumnya sempat beredar kabar bahwa aktris cantik itu juga sudah menjual mobil mewahnya. Akibatnya muncul isu bahwa Roro kini sudah mulai bangkrut.

Menanggapi rumor miring yang berkembang tersebut, pihak keluarga Roro akhirnya angkat bicara. Raymond Martin sebagai wakil keluarga mengatakan bahwa mereka tidak mempedulikan segala isu yang ada. Menurutnya wajar muncul gosip-gosip mengingat Roro adalah seorang selebritis.

"Ya kita sudahlah, sudah risiko apalagi Roro kan public figure. Mau ngomong apa juga kita enggak usah diambil pusing," ujar Raymond seperti dilansir dari Okezone. "Enggak. Itu enggak usah terlalu diiniin. Kayak kemarin orang bicara ininya (mobil mewah) sewa lah, apalah, gitu-gitu kita enggak mau tanggapin orang-orang kayak gitu. Di sini orang-orang yang enggak suka akan keluar semua jadinya."

Meski kini Roro sendiri sedang mendekam di penjara, bukan berarti keluarganya tidak mendapat penghasilan. Raymond mengatakan bahwa bisnisnya masih berjalan dan diurus oleh sang kakak.

"Oh itu yang lebih banyak tahu kakaknya, saya lebih banyak di Jakarta sama dia. Kalau sepupu kayak saya, kadang saya sama dia kadang nggak. Paling saya monitor, follow up dimana nih udah sampai mana perkaranya," terang Raymond.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel