Heechul Absen Karena Masalah Kesehatan, SuJu Bakal Tampilkan 'Lo Siento' Dengan 6 Member

Foto: Heechul Absen Karena Masalah Kesehatan, SuJu Bakal Tampilkan 'Lo Siento' Dengan 6 Member



Super Junior berkolaborasi dengan artis luar negeri ini di lagu 'Lo Siento'

Kanal247.com - Belum lama ini, tepatnya pada Kamis, 30 Maret 2018, pihak Label SJ meluncurkan sebuah pengumuman terbaru. Pengumuman resmi itu sendiri berkenaan dengan kegiatan promosi Super Junior untuk album repackage terbaru mereka yang berjudul, "Replay".

Dalam kesempatan itu, Label SJ mengumumkan bahwa Kim Heechul tidak akan tampil di atas panggung bersama dengan para member lainnya untuk mempromosikan "Lo Siento" yang merupakan lagu utama album "Replay". Seperti yang diketahui, pada bulan Oktober silam ketika Super Junior mempromosikan lagu "Black Suit", Heechul mengaku bahwa dia masih kesulitan untuk menari karena bekas cedera kakinya yang masih sering sakit.

"Kami harus mengumumkan kabar kurang baik untuk para fans yang sudah tak sabar menantikan album repackage Super Junior," tulis Label SJ. "Karena masalah kesehatan yang dialaminya, Heechul tidak akan bisa berpartisipasi dalam promosi di berbagai acara musik untuk album repackage 'Replay' yang akan dirilis pada tanggal 12 April mendatang."

"Dia akan tetap berpartisipasi dalam promosi di luar acara musik," lanjut pihak Label SJ. "Dan keputusan ini diambil dengan menempatkan kesehatan sang artis sebagai prioritas utama. Kami berharap para fans bisa memaklumi."

Label SJ pun menambahkan, "Oleh sebab itu, enam member Super Junior - Leeteuk, Yesung, Shindong, Eunhyuk, Lee Donghae dan Choi Siwon - yang akan tampil di atas panggung untuk promosi lagu 'Lo Siento.'"

Sebelum mengakhiri pengumuman resmi mereka, pihak Label SJ pun menulis, "Mohon nantikan promosi terbaru Super Junior dan beri dukungan untuk mereka. Terima kasih."

Sementara itu, "Lo Siento" akan menjadi kolaborasi pertama Super Junior dengan artis luar negeri. Dengan mengusung genre Latin pop, "Lo Siento" dibuat oleh DJ asal Amerika, Play N Skillz. Selain itu, "Lo Siento" juga berkolaborasi dengan Leslie Grace, penyanyi dan penulis lagu asal Amerika yang berpengalaman dalam genre Latin pop.

Selain itu, album "Replay" Super Junior ini kabarnya akan memiliki total 14 lagu, dengan 10 lagu dari album "Play" dan ditambah dengan 4 lagu baru. Meski sudah penasaran ingin segera mendengarkan musik terbaru dari Super Junior, tapi para fans masih harus bersabar. Pasalnya, album ini baru akan dirilis pada tanggal 12 April 2018 pukul 18.00 waktu setempat.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel