Kabar Duka, Ayah Kai EXO Meninggal Dunia karena Menderita Penyakit Kronis

Foto: Kabar Duka, Ayah Kai EXO Meninggal Dunia karena Menderita Penyakit Kronis Soompi



Pihak SM Entertainment dan member EXO dikabarkan sedang dalam perjalanan menuju rumah duka untuk menemui Kai dan keluarga.

Kanal247.com - Kabar duka datang dari keluarga seleb Korea Selatan. Ayah idol Kai EXO meninggal dunia pada Senin (7/5). Kabar ini sendiri sudah dibenarkan oleh agensi Kai yaitu SM Entertainment.

“Ayah Kai meninggal dunia kemarin karena penyakit kronis,” kata SM Entertainment lewat pernyataan terbaru pada Selasa (8/5). “Saat ini Kai sedang berada di rumah duka. Pemakamannya sendiri akan diadakan secara tertutup dengan dihadiri keluarga dan orang-orang terdekat,” tambah sumber dari SM Entertainment tersebut. “Kami mohon perhatiannya agar keluarga bisa berduka atas kematian ayahnya,” kata sumber SM Entertainment.

Kabarnya perwakilan dari staff SM Entertainment dan member EXO sedang menuju rumah duka untuk ikut menunjukkan rasa duka citanya. Selain itu mereka juga ingin melakukan penghormatan terakhir untuk almarhum. Banyak fans yang sudah ikut menunjukkan rasa duka citanya pada Kai dan keluarga melalui sosial media.

Agensi sendiri sedang mengatur ulang jadwal kesibukan Kai EXO karena dia harus fokus di rumah duka ini. Pasalnya idol kelahiran 14 Januari 1994 ini merupakan aktor pendukung dalam serial TV yang berjudul “The Miracle That We Met”. Kai sedang dalam tahap proses syuting bersama Kim Myung Min hingga Ra Mi Ran. Tampaknya Kai segera absen sebentar dari proses syuting “The Miracle That We Met” yang tayang di tvN ini.

Sementara itu, di serial TV “The Miracle That We Met” sendiri Kai memerankan pembawa pesan bernama Ato. Aktingnya cukup menghibur penonton di serial TV ini usai sebelumnya sukses menjadi aktor utama “Andante” yang tayang di KBS.

“The Miracle That We Met” sudah tayang perdana sejak 2 April lalu. “The Miracle That We Met” dapat disaksikan setiap Senin dan Selasa mulai pukul 10 malam waktu setempat. Nantikan pernyataan baru SM Entertainment atau justru dari tim produksi “The Miracle That We Met” sendiri yang mungkin akan mengumumkan perubahan jadwal syuting Kai usai adanya kabar duka tersebut.

Komentar Anda

Tags

kai

Rekomendasi Artikel