7 Transformasi Tasya Kamila, dari 'Anak Gembala' Hingga Lulus S2 di Columbia University

Foto: 7 Transformasi Tasya Kamila, dari 'Anak Gembala' Hingga Lulus S2 di Columbia University Instagram



Berawal dari model cilik hingga penyanyi, Tasya terus mengharumkan nama Indonesia di forum dunia.

Kanal247.com - Beberapa waktu yang lalu, penyanyi sekaligus aktris Tasya Kamila mengumumkan kabar bahagia. Perempuan berdarah Minangkabau ini sukses menamatkan studinya di Columbia University. Berbagai ucapan selamat datang dari berbagai pihak.Tasya pun mengaku sangat gembira dan bersyukur atas kelulusannya tersebut.

Tasya yang dulunya dikenal sebagai artis cilik, kini terus beranjak dewasa. Tidak hanya aktif menyumbkan karya di dunia hiburan, pemilik nama lengkap Shafa Tasya Kamila ini diketahui juga aktif di beberapa kegiatan sosial.

Bagaimana perjalanan transformasi Tasya dari gadis cilik pelantun tembang "Anak Gembala" hingga berhasil menempuh S2 di salah satu universitas bergengsi di dunia? Simak 7 transformasi Tasya berikut ini.

1. Potret Imut Tasya Kecil

Potret Imut Tasya Kecil Instagram

Tasya mulai masuk ke dunia hiburan Tanah Air di usia yang masih belia. Pada saat itu, ia duduk di bangku taman kanak-kanak. Bakat Tasya ini ditemukan oleh seorang ibu yang tidak sengaja menawarinya untuk menjadi sebuah bintang iklan. Tasya pun di bawa ke salah satu biro iklan dan mulai mengikuti beberapa kasting.

Tak disangka, ia mendapatkan sebuah kontrak dengan beberapa produk iklan. Salah satunya berhasil membuat namanya melambung di dunia hiburan Indonesia.

2. Tasya Debut dan Terkenal dengan Lagu 'Anak Gembala'

Tasya Debut dan Terkenal dengan Lagu 'Anak Gembala' Instagram

Selain menjadi bintang iklan, Tasya juga ditawari untuk bermain di beberapa sinetron televisi. Salah satu judul sinetronya, yakni "Takdir". Disela kesibukannya tersebut, Tasya rupanya juga menyalurkan bakat menyanyinya.

Tak disangka, Tasya pun mendapatkan kesempatan untuk masuk dapur rekaman. Album pertamanya bertajuk "Libur Telah tiba" dengan lagu utama berjudul sama ciptaan A.T Mahmud. Lagu Tasya lain yang juga tak kalah melambungkan namanya sebagai seorang penyanyi cilik, yakni yang berjudul "Anak Gembala".

Karier Tasya pun terus naik dengan mengeluarkan beberapa album baru hingga beranjak dewasa. Ia juga diketahui membintangi beberapa film sambil terus mengejar pendidikannya.

3. Perjuangan Skripsi Tasya Kamila

Perjuangan Skripsi Tasya Kamila Instagram

Lama tak muncul di dunia hiburan, Tasya rupanya sedang sibuk mengejar pendidikannya. Ia menempuh pendidikan di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada tahun 2010.

Sama seperti kebanyakan mahasiswa tingkat akhir, Tasya harus mati-matian berjuang mengerjakan skripsinya agar bisa lulus tepat waktu. Untuk itu, ia terlihat sangat bahagia saat berhasil menempuh sidang dan mencetak CD skripsi miliknya. Sampai-sampai ia mengaku mengeluarkan album terbaru berjudul "Beranjak Sarjana". Ada-ada saja nih tingkah Tasya.

4. Tasya Lulus dari Jurusan Akuntansi di Universitas Indonesia

Tasya Lulus dari Jurusan Akuntansi di Universitas Indonesia Instagram

Setelah berjuang menempuh pendidikan di kampus Universitas Indonesia, Tasya berhasil lulus hanya 3,5 tahun saja. Tasya juga semakin membanggakan dengan nilai kelulusan yang cumlaud. Wah enggak sia-sia ya perjuangan mengerjakan skripsinya selama ini?

Padahal, pada saat menempuh bangku perkuliahan, Tasya mengaku masih disibukkan dengan kegiatannya di dunia hiburan, lho. Akan tetapi, Tasya seolah membuktikan bahwa pendidikan tetap nomor satu di hidupnya. "Aku seneng banget, ini di luar ekspetasi aku, aku nggak nyangka, padahal waktu kuliah kan aku juga masih disibukkan dengan album dan film," ungkap Tasya.

5. Tasya Masuk di Columbia University dengan Beasiswa LPDP

Tasya Masuk di Columbia University dengan Beasiswa LPDP Instagram

Lulus menjadi sarjana S1 tidak lantas membuat Tasya berhenti menempuh pendidikan. Dara manis kelahiran 22 November 1992 ini memutuskan untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang S2.

Ia diterima di salah satu universitas bergengsi di dunia, yakni di Columbia Univeristy dengan beasiswa LPDP. Diketahui, beasiswa tersebut sangat sulit didapatkan. Menurut pengakuan Tasya, dari 400 orang yang diterima di angkatannya, hanya ada 3 orang yang berasal dari Indonesia.

Sebelum diterima di Columbia University dengan beasiswa LPDP, Tasya harus melewati serangkaian tes. Ia pun mengaku masih bingung apakah ia bisa bertahan selama dua tahun di Amerika Serikat. Mengingat baru kali ini ia pergi dan hidup sendiri di luar negeri. Akan tetapi, sepertinya tekad Tasya sudah kuat untuk terus mengejar pendidikannya.

6. Tasya Kamila Berpartisipasi di Forum PBB

Tasya Kamila Berpartisipasi di Forum PBB Instagram

Selang beberapa lama ia menjadi mahasiswa di Columbia University, Tasya kembali membawa nama harum Indonesia, nih. Ia diketahui ikut berpartisipasi dalam salah satu forum milik PBB. Membanggakan banget, kan?

Tasya dipilih untuk menjadi salah satu wakil Indonesia di acara Economic and Social Counsil (ECOSOC) Youth Forum yang diadakan di United Nation, New York. Tidak berhenti di situ, ia pun kembali dipercaya menjadi delegasi Indonesia di acara 2018 Winter Youth Assembly di New York. Dalam acara tersebut, Tasya berkesempatan menjadi delegasi Indonesia sekaligus moderator di salah satu panel.

7. Tasya Lulus S2 di Columbia University

Tasya Lulus S2 di Columbia University Instagram

Setelah menempuh perjalanan panjang, Tasya akhirnya berhasil lulus dari Columbia University. Ia lulus dengan gelar Master of Public Administration.

Hari bahagia itu dikabarkan Tasya lewat akun Instagram pribadinya pada 13 Mei tahun 2018 yang lalu. Dalam kesempatan tersebut, Tasya tak lupa memanjatkan syukur kepada Tuhan. Ia pun berharap agar ilmu yang didapatkannya selama ini tidak hanya bermanfaat baginya, tapi juga untuk nusa, bangsa, negara, dan juga agama. Terbukti kan kalau Tasya ini pantas sekali dijadikan inspirasi bagi para generasi muda?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel