Berusia Sekitar 48 Tahun, Rumah Nenek Raffi Ahmad Ini Harganya Ditaksir Hingga Rp 100 M

Foto: Berusia Sekitar 48 Tahun, Rumah Nenek Raffi Ahmad Ini Harganya Ditaksir Hingga Rp 100 M Instagram



Bangunan rumah klasik yang tetap terkesan mewah itu berada di lokasi strategis di kawasan Bandung.

Kanal247.com - Momen lebaran memang lebih bermakna saat dirayakan bersama keluarga. Hal ini pun dilakukan oleh Raffi Ahmad saat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1439 H. Bersama keluarganya, Raffi mengunjungi rumah sang nenek, Mami Popon yang berada di Bandung.

Menariknya lagi, Raffi juga ikut menunjukkan setiap sudut rumah mewah yang ditinggali oleh sang nenek, ibu dari Amy Qanita. Melalui channel YouTube Rans Entertainment, tampak Raffi juga merekam kengatan keluarga mereka saat berkumpul. "Halo, ini lagi lebaran di Bandung. Jadi hari ini lagi kumpul keluarga di rumah Mami. Kita review rumahnya mami, Yuk. Sekalian lagi lebaran ini di hari pertama ada apa aja," kata Raffi mengawali.

Siapa sangka, ternyata rumah nenek Raffi telah berdiri sejak tahun 1970-an. Hal tersebut diakui oleh nenek Raffi. "Ini dibangun tahun 70-an. 48, sayang (sekitar 48 tahun didirikan)," jelas Mami Popon saat Raffi Ahmad menanyakan soal kediamannya itu.

Bahkan, harga rumah yang diisi berbagai perabotan antik itu mencapai Rp 100 Miliar. "Mami banyak duit. Rumahnya aja nih harganya Rp 50 Miliar," celetuk Raffi. "Labih. Seratus juga bisa," timpal nenek Raffi. "Seratus Miliar harganya rumah Mami," tegas Raffi yang membuat sang istri, Nagita Slavina syok.

Diketahui, rumah nenek Raffi Ahmad itu lokasinya sangat strategis. Pasalnya, rumah mewah itu hanya berjarak dua kilometer dari kantor Gubernur Jabar, Gedung Sate di Jalan Diponegoro, Kota Bandung. Rumah yang berada di Jalan Supratman No. 82, Bandung, Jawa Barat itu pun berada di pinggir jalan bila dari arah Gedung Sate.

Menurut salah satu saudara Raffi Ahmad, Danu, rumah bergaya klasik namun tetap terkesan mewah itu belum pernah direnovasi sejak didirikan untuk pertama kali. "Rumah ini sudah dari tahun 1970-an. Belum pernah direnovasi, masih asli," ungkap Danu dilansir dari hot.detik.com.

Bahkan, luas lahan rumah milik nenek Raffi Ahmad itu nyaris mencapai 1000 meter persegi. "Kalau luas tanah 900 meter persegi memang. Bangunan rumah 500 meteran (persegi)," tandas Danu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel