Kai EXO Buat Fans Terharu Saat Lakukan Ini Usai Tampilkan 'Power' di 'Lotte Family Festival'

Foto: Kai EXO Buat Fans Terharu Saat Lakukan Ini Usai Tampilkan 'Power' di 'Lotte Family Festival' Instagram



Banyak yang yakin bahwa tindakan itu dilakukan oleh Kai untuk mendiang ayahnya.

Kanal247.com - Acara "Lotte Duty Free Family Festival 2018" baru saja digelar belum lama ini. Dalam kesempatan itu, sederet musisi papan atas K-Pop diundang untuk tampil memeriahkan acara tahunan tersebut. Salah satunya adalah EXO.

Saat tampil di konser tersebut, EXO menyanyikan "Power" yang merupakan salah satu lagu andalan mereka. Namun, di akhir penampilan, fans menyadari suatu hal spesial yang dilakukan oleh Kai.

Seperti biasa, saat lagu berakhir, para member akan melakukan pose keren. Ketika itu pun Kai juga melakukan pose "Power" seperti yang dilakukan oleh para member EXO yang lainnya. Namun, tak lama setelahnya, Kai tampak memberikan penghormatan ke arah langit sebelum kemudian kembali tersenyum ke penonton.

Banyak yang yakin bahwa hal itu dilakukan oleh Kai untuk memberikan penghormatan pada mendiang ayahnya. Seperti yang diketahui, ayah Kai meninggal dunia pada awal bulan Mei yang lalu karena penyakit kronis yang dideritanya.

Melihat hal itu, para fans dan netter pun memberikan banyak komentar. Tak sedikit yang mengaku sangat tersentuh dengan tindakan yang dilakukan oleh Kai tersebut.

"Kenapa aku merasa kalau dia (Kai) seolah sedang berterima kasih pada ayahnya???" tulis salah seorang netter. "Aku tidak tahu kenapa aku merasa emosional melihat ini. Kau telah bekerja keras, Kai. Kami sangat mencintai kalian semua," tukas netter lain. "Ayahmu pasti sangat bangga padamu. Jangan pernah ragukan hal itu!" komentar yang lainnya.

Sementara itu, belum lama ini Kai dan para member EXO lainnya terpilih menjadi duta kehormatan untuk pariwisata Korea tahun ini. Oleh sebab itulah kabarnya mereka akan tampil di video promosi pariwisata Korea Selatan yang akan dirilis pada bulan Agustus mendatang di berbagai channel luar negeri, YouTube dan Facebook.

Menurut informasi yang beredar, video promosi tersebut akan memiliki enam buah kategori, yakni "sejarah dan tradisi", "kehidupan sehari-hari warga Korea", "petualangan", "trend", "healing" dan "Hallyu". Nantinya EXO akan terlibat dalam tiap topik tersebut dan mengenalkan berbagai pengalaman serta aktivitas seru yang bisa dinikmati oleh para turis yang berkunjung ke Korea Selatan.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel