10 Tahun Diburu, Buaya Raksasa Akhirnya Tertangkap di Australia

Foto: 10 Tahun Diburu, Buaya Raksasa Akhirnya Tertangkap di Australia Science Alert



Petugas memperkirakan usia buaya ini sekitar 60 tahun. Ukurannya pun sangat mengejutkan dengan panjang 4,5 meter.

Kanal247.com - Seekor buaya raksasa telah berhasil ditangkap oleh Petugas Alam Liar Notherrn Territory (NT) di Australia pada 10 Juli lalu. Buaya besar ini rupanya telah diburu selama 10 tahun sejak kemunculan pertamanya.

Dilansir dari Science Alert, buaya ini tertangkap setelah masuk dalam perangkap yang dipasang di Sungai Katherine, Teritori Utara. Lokasi tersebut tidak jauh dari taman Nasional Nitmiluk dan Kakadu.

Buaya Raksasa Ditangkap di Australia

Source: news.detik

Petugas memperkirakan usia buaya ini sekitar 60 tahun. Ukurannya pun sangat mengejutkan dengan panjang 4,5 meter yang setara dengan mobil. Ia memiliki bobot hingga 590 kg yang lebih berat dibandingkan dengan grand piano.

"Kami memanggilnya dengan banyak sebutan dalam beberapa tahun terakhir karena sangat sulit ditangkap," ujar petugas, John Burke. "Kamu akan mengagumi ukurannya dan seberapa tua dia," kata petugas, John Burke.

Pada Mei lalu, penjaga hutan melihat tiga buaya saat sedang mengamati tanah. Kemudian petugas alam liar pun memasang perangkap beberapa minggu sebelum buaya itu terjerat. Tak sendirian, seekor buaya yang lebih kecil berukuran 2,37 meter juga ikut tertangkap bersamanya.

Setelah penangkapan ini, buaya raksasa itu akan dijauhkan dari pemukiman penduduk. Mereka akan dibawa ke peternakan buaya. Menurut catatan Northern Territory Parks and Wildlife ini adalah buaya terbesar yang pernah dipindahkan dari Sungai Katherine.

Menurut data yang dirilis oleh pemerintah, terdapat sekitar 100.000 buaya air asin di Wilayah Utara Australia. 190 dari mereka serta dua buaya air tawar telah ditangkap do wilayah Top End.

Penjaga hutan telah menangkap sekitar 250 buaya bermasalah dari daerah itu setiap tahunnya. Dan mereka telah membunuh dua orang Australia juga tiap tahun.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel