Disebut 'Cabe-Cabean' Hingga Masa Lalunya Dibahas, Iis Dahlia Bakal Lapor Polisi?

Foto: Disebut 'Cabe-Cabean' Hingga Masa Lalunya Dibahas, Iis Dahlia Bakal Lapor Polisi? Instagram



Selama ini, Iis Dahlia akan membalas komentar miring jika teman-temannya sudah memberi tahu soal celetukan-celetukan netizen tersebut.

Kanal247.com - Belakangan ini, nama Iis Dahlia tengah ramai dibicarakan publik pasca mengomentari salah satu peserta audisi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) asal Kota Baubau, Waode Sofia. Komentar Iis dan dua juri lain, Beniqno serta Trie Utami itu yang membuat sebagian besar netizen melayangkan kritikan. Bahkan, tiga juri KDI itu dianggap telah melakukan "pengusiran" pada Waode karena penampilan polos tanpa make up serta pakaian seadanya.

Berawal dari komentar pedas itu, beberapa postingan Iis Dahlia ikut menjadi sasaran komentar nyinyir netizen. Salah satu komentar netizen dengan akun bernama @surya_ichsan bahkan seolah-olah menceritakan masa lalu Iis Dahlia. "Iis dahlia atau iis laeliya, masa remaja di kemanggisan slipi dengan julukan 'margenggeng', beliau dulu pernah jadi cabe2an (kata manusia jaman now), lari dr orang tua dan numpang dirumah sahabatnya selama 2 tahun," tulis akun tersebut dilansir dari detikHot, Jumat, 20 Juli.

Lebih mengejutkan, akun tersebut juga menyebut ada skandal yang tak diketahui publik terkait Iis Dahlia. "Beliau pernah tinggal di komplex textil setelah mulai rekaman/debut solo album, dr rumah kontrakan ini banyak skandal yg gak diketahui umum, bahwasannya banyak cwok2 berduit dtg tiap malam ke kontrakan tersebut," tambahnya.

Menariknya, akun tersebut mengaku dapat mempertanggungjawabkan pengakuannya terkait sang biduan. "Iis laeliya, artis asal indramayu. Yg notabane nya besar di slipi kemanggisan dan jd artis karena seseorang, namun dia melupakan orang tersebut. Tulisan ini dpt di pertanggung jawabkan," tandasnya.

Terkait komentar itu, Iis Dahlia mengaku belum pernah membacanya. Ibu dua anak itu pun kaget dan menyebut ingin melapor pada pihak yang berwajib soal komentar tersebut. "Belum baca, capek kalau baca gitu-gituan. Wow, kalau ini kayanya perlu gue laporin ke polisi," kata Iis Dahlia.

Sampai saat ini, Iis Dahlia enggan berkomentar karena belum melihat orang yang menilai urusan pribadinya itu. "Saya belum bisa berkomentar kalau saya belum lihat orangnya, saya nggak bisa komentar apa-apa. Nanti aja deh, saya kadang suka jawab kalau lagi iseng, lagi nongkrong di kamar mandi," tuturnya.

Sebagai seorang selebritis, ibu dua anak itu pun menyadari, akan banyak konsekuensi yang diterima, seperti komentar nyinyir. Namun, jika sudah menyangkut urusan pribadi, Iis Dahlia mengaku tak terima. "Konsekuensi sebagai selebriti, gue tahu gue terima. Tapi kalau soal pribadi oh gue nggak terima," tegasnya.

Iis Dahlia mengaku tak mengenal akun yang melayangkan komentar tersebut. Selama ini, Iis Dahlia akan membalas komentar miring netizen jika sudah diberi tahu temannya. "Kecuali lagi dikasih tahu teman. Kayak kemarin, tuh ada salah satu akun gue bales itu karena dikasih link-nya. Kerjaan gue aja banyak ngapain ngurusin tuyul-tuyul itu tuyul kan karena nggak kelihatan mereka," tandasnya.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel