Masih Soal Video 'Pengusiran' Peserta Audisi KDI, Iis Dahlia Akui Banyak Gimmick di Dunia Hiburan

Foto: Masih Soal Video 'Pengusiran' Peserta Audisi KDI, Iis Dahlia Akui Banyak Gimmick di Dunia Hiburan Instagram



Bersedia atau tidak, Iis Dahlia sebagai pelakon dalam dunia hiburan harus menjalani apa yang sudah ditetapkan oleh tim kreatif.

Kanal247.com - Beredarnya video Iis Dahlia dan dua juri lainnya, Beniqno dan Trie Utami saat melayangkan komentar pedas pada salah satu peserta audisi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) asal Kota Baubau masih menjadi perbincangan hangat. Bahkan, karena komentar yang terkesan "mengusir" kontestan bersama Waode Sofia itu, Iis Dahlia kerap menerima cibiran sampai saat ini. Meski begitu, pedangdut bernama asli Iis Lailiyah itu tetap santai meski menerima berbagai cibiran dari netizen.

Selain cibiran, netizen juga menilai aksi kritik juri pada penampilan polos Waode tanpa make up serta pakaian seadanya itu hanyalah gimmick belaka. Soal hal tersebut, Iis Dahlia pun tak menampiknya.

Menurut istri Satrio Dewandono itu, kini dunia hiburan telah berbed, yakni ada gimmick dan intrik. "Sekarang kan hiburannya beda. Kalau kita masuk dalam industri, kita harus mengikuti hiburan yang sekarang ini nih. Ada gimmick, ada intrik," terang Iis Dahlia dilansir dari detikHot, Sabtu, 21 Juli.

Dalam hal ini, Iis Dahlia menjelaskan jika artis adalah pelakon di dunia hiburan. Bersedia atau tidak, mereka harus tetap menjalani apa yang sudah ditetapkan dalam dunia hiburan. "Suka nggak suka, saya harus jalanin karena ini hiburan. Kalau lo nggak suka, nggk usah nonton. Saya ada di dalam industri ini nih, saya sebagai artis. Artis itu which is pelakon," tegas ibu dua anak itu.

Iis pun mengakui jika sebelumnya tim kreatif stasiun televisi terlebih dahulu memberikan pengarahan. Dengan demikian, tentu saja Iis Dahlia menurutinya. "Pas saya datang, saya di briefing sama tim kreatif 'Mam ini nanti begini, begini. Di segmen ini nanti ada ini, ada itu," jelasnya.

Karenanya, ibu Devano Danendra itu berujar, seorang yang tak pernah terlibat di industri hiburan tak akan mengerti soal tersebut. "Kalau orang yang tidak ada di dalam industri ini mungkin tidak mengerti. Itu makanya kesannya kayak pintar semua gitu," tandas Iis.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel