Pentingkan Pendidikan, 6 Artis Muda Indonesia Ini Lanjutkan Pendidikan di Luar Negeri

Foto: Pentingkan Pendidikan, 6 Artis Muda Indonesia Ini Lanjutkan Pendidikan di Luar Negeri



Meski selebriti terkenal, 6 artis muda ini tetap menomor satukan pendidikan hingga bersekolah di luar negeri. Siapa saja mereka?

Kanal247.com - Pendidikan merupakan salah satu hal penting untuk kehidupan. Tidak semata-mata demi mendapatkan pekerjaan dengan mudah tetapi juga untuk membentuk karakter kita sebagai manusia.

Pengetahuan yang kita dapatkan saat bersekolah tidak hanya mengajarkan ilmu-ilmu yang ada di buku atau sopan santun dan tata cara berperilaku. Pengetahuan tersebut juga dapat membuat kita menjadi lebih dewasa. Membantu kita menjadi individu yang mampu merencanakan masa depan dan mengambil keputusan yang tepat.

Pentingnya pendidikan juga dirasakan oleh para selebriti muda ini. Mereka tetap bersekolah dan melanjutkan kuliah meski jalannya di dunia hiburan dapat dikatakan mulus.

Tak tanggung-tanggung, 6 selebriti ini memilih menempuh pendidikan di luar negeri, lho. Siapa saja ya mereka?

1. Vanesha Prescilla

Vanesha Prescilla

Setelah lulus dari salah satu SMA di Jakarta, Vanesha Prescilla memutuskan untuk meneruskan pendidikannya di Australia. Padahal kariernya di dunia perfilm-an Indonesia tengah berkembang setelah membintangi "Dilan 1990" bersama Iqbaal Ramadhan.

Sejak berada di tingkat akhir sekolah, Vanesha memang sudah merancanakan ingin kuliah di luar negeri. Ia mengaku akan memperdalam kemampuannya dalam bidang akting dan musik.

2. El Rumi

El Rumi

Siapa tak kenal El Rumi, salah satu dari tiga anak Maia Estianty dan Ahmad Dhani? Lulus dari SMA, El, sapaan akrabnya diterima di University of London. Ia memang dikenal dengan segudang prestasi saat bersekolah dulu.

El Rumi mengambil jurusan Bisnis Manajemen di universitas tersebut. Meski memiliki orangtua yang bergelimang harta, El hidup penuh kesederhaan di negara tersebut.

Maia menjelaskan bahwa ia ingin anaknya hidup seperti mahasiswa yang merantau pada umumnya. El juga dipindahkan ke dorm yang penuh dengan mahasiswa walaupun ibunya memiliki apartemen di London.

3. Teuku Rassya

Teuku Rassya

Teuku Rassya kini tengah menempuh pendidikannya di London, Inggris. Ia mengambil jurusan Bisnis Manajemen di Coventry University.

Berkuliah di luar negeri memang impian Rassya. Sejak dulu aktor kelahiran 1999 ini telah menyiapkan tiga negara yang menjadi tujuannya melanjutkan pendidikan yakni Amerika, Inggris atau Australia.

4. Iqbaal Ramadhan

Iqbaal Ramadhan

Iqbaal Ramadhan adalah salah satu selebriti yang dikenal menomor satukan pendidikan. Sejak berkarier bersama CJR, bintang "Dilan 1990" ini selalu mengatur jadwalnya sedemikian rupa agar tidak menggangu sekolahnya.

Amerika Serikat menjadi negara yang Iqbaal pilih untuk menempuh pendidikan. Ia baru saja lulus dari United World Colleges (UWC) yang merupakan pendidikan setara SMA. Sekolah ini terdiri dari siswa dengan sekitar 80 kewarganegaraan, lho.

Kabarnya, Iqbaal akan kembali ke Amerika Serikat setelah menyelesaikan proses syuting film terbarunya "Bumi Manusia". Ia juga disebutkan akan kembali menempuh pendidikannya di negara tersebut.

5. Valerie Thomas

Valerie Thomas

Sukses di dunia hiburan tak membuat Valerie Thomas lupa akan pendidikannya. Anak dari Jeremy Thomas ini melanjutkan kuliah di University of London jurusan Act and Humanities.

Meski sibuk dengan kuliahnya, Valerie tetap menekuni pekerjaannya di bidang akting. Pada 2017 lalu, ia ikut berperan dama film "Susah Sinyal". Sementara tahun 2018, film yang dibintanginya bersama Mikha Tambayong dan Al Ghazali, "13: Haunted" akan segera tayang pada 26 Juli mendatang.

6. Shaloom Razade

Shaloom Razade

Shaloom Razade menempuh pendidikannya di universitas yang sama dengan Teuk Rassya yakni Conventry University. Ia mengambil jurusan marketing di universitas yang bertempat di London tersebut.

Kuliah di luar negeri rupanya merupakan cita-cita Shaloom sejak masih duduk di bangku SMP. Dipantau dari media sosialnya, anak Wulan Guritno ini beberapa kali sempat bertemu dengan Valerie Thomas yang juga berada di London.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel