Adu Akting Bareng di 'The Great Battle', Nam Joo Hyuk Akui Banyak Belajar dari Jo In Sung

Foto: Adu Akting Bareng di 'The Great Battle', Nam Joo Hyuk Akui Banyak Belajar dari Jo In Sung Dreamers.id



Di antara semua senior hebat yang bermain di 'The Great Battle', Nam Joo Hyuk paling banyak belajar dari akting Jo In Sung.

Kanal247.com - Senin, 17 September 2018, aktor tampan Nam Joo Hyuk duduk melakukan wawancara dengan awak media. Dalam kesempatan itu, Nam Joo Hyuk banyak bercerita tentang film layar lebar perdananya yang berjudul, "The Great Battle".

"The Great Battle" merupakan film layar lebar arahan sutradara Kim Kwang Sik yang menceritakan tentang sejarah perjuangan Yang Man Chun dan pasukannya mempertahankan Benteng Ansi (Ansi Fortress) yang diserang oleh 500 ribu pasukan Dinasti Tang. Selain Nam Joo Hyuk, film tersebut juga dibintangi oleh bintang pemain berbakat lainnya, yakni Jo In Sung, Park Sung Woong, Bae Sung Woo, Seolhyun AOA dan masih banyak lainnya.

Dalam wawancara tersebut, Nam Joo Hyuk mengungkapkan bahwa ia banyak belajar dari para aktor senior yang beradu akting dengannya dalam "The Great Battle". Hal itu pun membantunya untuk lebih menghayati pertumbuhan karakternya dalam film yang bernama Sa Mul, anak buah Yang Man Chun (diperankan oleh Jo In Sung) yang bersama-sama berusaha mempertahankan Benteng Ansi.

"Seiring berjalannya proses syuting, aku bisa merasakan pertumbuhan Sa Mul," terang Nam Joo Hyuk. "Aku bisa merasakan diriku pun ikut bertumbuh bersama dengan film tersebut."

Nam Joo Hyuk melanjutkan, "Bekerja bersama dengan para senior yang hebat merupakan kehormatan tersendiri untukku. Ketika berada di lokasi syuting, aku pun belajar banyak. Seperti Sa Mul yang juga banyak belajar pada saat pertarungan terjadi."

Nam Joo Hyuk pun menyebut nama Jo In Sung sebagai senior yang paling membuatnya banyak belajar dalam hal berakting. Selama proses syuting itu pula Nam Joo Hyuk mengaku terinspirasi untuk menjadi sosok yang lebih baik lagi ke depannya.

"Ada banyak yang bisa kupelajari dari para aktor senior, terutama Jo In Sung. Aku banyak belajar hanya dengan melihatnya berakting," ujar Nam Joo Hyuk. "Aku menyadari dan introspeksi bahwa meski pun aku berusaha keras untuk menjadi orang yang baik, aku harus menjadi orang yang lebih baik lagi."

Sementara itu, film "The Great Battle" akan mulai tayang dalam waktu dekat. Rencananya, "The Great Battle" akan mulai tayang pada tanggal 19 September 2018 mendatang di Korea Selatan.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel