Hidup Pas-Pasan Setelah Keluar Penjara, Jupiter Fortissimo Makan Nasi Pakai Penyedap Rasa

Foto: Hidup Pas-Pasan Setelah Keluar Penjara, Jupiter Fortissimo Makan Nasi Pakai Penyedap Rasa Bintang



Jupiter Fortissimo tinggal bersama dengan ibunya setelah keluar dari penjara, ia juga harus menjalani hidup secara pas-pasan.

Kanal247.com - Jupiter Fortissimo diketahui sempat mendekam di penjara selama dua tahun lebih akibat terjerat kasus narkoba. Ia akhirnya menghirup udara bebas pada 27 Juli 2018 lalu. Jupiter mengaku tidak mengumumkan kebebasannya lantaran ingin menghabiskan waktu dengan keluarganya terlebih dahulu.

"Saya udah bebas dari tanggal 27 Juli sebenarnya, tapi aku memutuskan untuk no HP no internet, benar-benar I spent my time with my family. Jadi udah satu bulan aku bosan juga, aku keluar, kunjungi teman-teman yang udah sering bantu selama aku di dalam," ujar Jupiter beberapa waktu lalu.

Dalam keterangan yang disampaikannya baru-baru ini Jupiter mengatakan bahwa ia ingin memulai hidup baru dari nol setelah keluar dari penjara. Bahkan ia sampai menjual mobil dan juga pakaian yang dimilikinya.

"Oh habis-habisan karena pas diluar itu. Kalau di dalam banyak teman, banyak rejeki. Tapi memang semua sudah saya jual. Kayak baju, semua itu. Karena pada saat ketangkep itu aku bilang mami, aku pulang mau hidup baru, jadi ya sudah bawa saja semua baju-baju saya, akhirnya dijual," ungkap Jupiter Fortissimo di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (24/9).

Usai keluar dari penjara, Jupiter sendiri diketahui tinggal di rumah ibundanya. Namun ia menyebutkan juga sempat menetap sementara di kediaman sahabatnya, Yully Lucyanti. Jupiter mengatakan saat itulah ia merasakan hidup pas-pasan. Bahkan aktor tampan ini sampai harus makan nasi dengan bumbu penyebab rasa saja.

"Pas keluar benar-benar i'm homelest ternyata ya. Pulang ih mau kemana? Oh iya masih ada nyokap sebulanlah disitu abis itu baru ke Lucy. Enggak berencana tinggal disitu, tapi pada saat gua ingat siapa yang pernah nolong gue ya. Kok hatinya tergerak ke Kelapa Gading pas lagi megang duit saat itu. Ah mau traktir balik ah ternyata lagi susah juga. Orang susah bantu orang susah," paparnya. "Kalau soal Royco, jadi ya namanya dia punya anak, gua punya adik, gua bawa kesitu kan. Lagi ada rejeki beli telor masukin kulkas, mungkin telornya sudah abis. Ya sudalah nasi masih banyak pakai royko saja. Ternyata enak."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel