Kalahkan Wannna One, BTS Pertahankan Posisi Brand Reputasi Grup Idol Terbaik di Oktober

Foto: Kalahkan Wannna One, BTS  Pertahankan Posisi Brand Reputasi Grup Idol Terbaik di Oktober Soompi



Inilah beberapa grup idol pria lainnya yang masuk dalam 20 besar peringkat brand reputasi terbaik di Oktober.

Kanal247.com - Bangtan Boys berhasil mempertahankan posisi sebagai grup idol pria dengan reputasi terbaik. Berdasarkan data terbaru yang dirilis oleh Korean Business Research pada 14 Oktober, Bangtan Boys dari agensi Big Hit Entertainment ini merupakan grup idol pria dengan reputasi terbaik di bulan Oktober.

Korean Business Research menilai berdasarkan beberapa aspek seperti partisipasi, peliputan media terhadap grup ini, interaksi dan indeks komunitas. Mereka menganalisa hal-hal itu dari sejumlah 72.090.781 data yang dikumpulkan untuk kurung waktu 12 September hingga 13 Oktober.

Bangtan Boys sudah mempertahankan posisi pertama ini selama empat bulan berturut-turut. Bangtan Boys sendiri saat ini semakin memperkuat popularitas mereka. Bangtan Boys telah menyelesaikan tur dunia di Amerika Serikat lalu kini melanjutkan ke Eropa.

Di tengah-tengah kunjungan di beberapa kota besar itu, Bangtan Boys juga diundang menjadi bintang tamu dalam acara-acara populer, salah satunya adalah “The Graham Norton Show”. Bangtan Boys bahkan mendapatkan kesempatan untuk tampil di cover majalah Time.

Bangtan Boys mengalahkan Wanna One, grup jebolan ajang adu bakat “Produce 101” season 2. Di bulan Oktober ini, Bangtan Boys berada di posisi pertama dengan total skor sebanyak 12.308.414 poin.

Wanna One berada di posisi kedua dengan skor sebanyak 7.395.399 poin. Menyusul di posisi ketiga ada grup EXO yang belum lama ini mengumumkan segera comeback dan merilis teaser perdananya. Grup asuhan agensi SM Entertainment itu mendapatkan skor sebanyak 4.499.843 poin.

Korean Business Research juga merilis peringkat 20 besar untuk grup idol terbaik di bulan Oktober 2018 ini. Posisi keempat diisi oleh grup iKON yang baru saja merilis comeback ketiga di tahun 2018. Posisi kelima ada NCT. Selanjutnya enam sampai sepuluh ditempati Seventeen, The Boyz, Winner, GOT7 dan Pentagon. Nah, posisi sebelas hingga 20 secara urut yaitu SHINee, NU’EST W, BTOB, Big Bang, Sechs Skies, Infinite, Astro, Super Junior, Shinhwa dan Stray Kids.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel