Rayakan 1 Tahun Kampanye 'Love Myself', BTS Ucapkan Terima Kasih ke Penggemar

Foto: Rayakan 1 Tahun Kampanye 'Love Myself', BTS Ucapkan Terima Kasih ke Penggemar Pinterest



Kampanye kerjasama BTS dan UNICEF Korea sudah meraih angka Rp 21,6 Miliar.

Kanal247.com - Hari Jumat (2/11), sumber dari UNICEF Korea mengucapkan, "Dalam satu tahun sejak UNICEF dan Bangtan Boys berbicara bersama untuk melawan kekerasan terhadap anak-anak, kami sudah meraih lebih dari 1,6 miliar Won (Rp 21,6 miliar) dan akan terus berlanjut menyebarkan pengaruh positif lewat (aktivitas) seperti pidato Pertemuan PBB 'Speak Yourself'". Kampanye ini sudah berjalan sejak November tahun 2017 lalu.

Kampanye ini bertujuan untuk melawan kekerasan terhadap anak-anak dan remaja. "Love Myself" adalah kampanye untuk menyebarkan pengaruh positif di lingkungan, dan berbagi pesan "Awal dari cinta sejati adalah mencintai dirimu sendiri". Lewat pesan ini, Big Hit Entertainment, BTS, dan Army seluruh dunia mengungkapkan dukungan dengan cara donasi.

Lewat akun Twitter resmi kampanye, BTS mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang telah ikut mensuksesan dengan cara berdonasi. "Hai kami BTS. Hari ini, 1 November, sudah satu tahun sejak BTS dan Big Hit memulai kampanye 'Love Myself'. Berkat Army, kampanye 'Love Myself' sudah tersebar di seluruh dunia selama 1 tahun belakangan. Apa kau masih ingat pesan dari kampanye tersebut? Itu berbicara tentang pentingnya mencintai diri sendiri, mencintai orang lain, dan membuat dunia menjadi lebih baik," ujar BTS.

"Kami juga berterima kasih kepada Army di seluruh dunia yang sudah berpartisipasi di kampanye ini. Terima kasih untuk semunya yang tertarik dan berpartisipasi, kampanye ini sukses dan kami bisa hadir di acara PBB," lanjut mereka. Untuk merayakan 1 tahun kampanye, para penggemar meramaikan acara yang digelar di Shinchon Star Plaza dari tanggal 1-4 November.

Sekretaris Umum UNICEF Korea, Lee Ki Cheol, mengungkapkan kegembiraannya mendengarkan pidato dari RM di acara PBB bulan September lalu. Lee Ki Cheol juga memuji BTS menjadi pengaruh baik bagi anak muda seluruh dunia lewat kampanye ini. "Sangat berarti menggelar perayaan 1 tahun kampanye 'Love Myself' di Korea," tutupnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel