Datangi Rumah Duka Herman, Tommy Kurniawan Ungkap Kondisi Jenazah Member Seventeen

Foto: Datangi Rumah Duka Herman, Tommy Kurniawan Ungkap Kondisi Jenazah Member Seventeen Instagram



Tommy Kurniawan mengatakan bahwa Herman dan Bani Seventeen akan dimakamkan di kampung halaman masing-masing.

Kanal247.com - Tsunami yang terjadi di Banteng pada Sabtu (22/12) lalu membuat grup band Seventeen (II) harus kehilangan sejumlah personelnya. Bani dan Herman ditemukan meninggal dunia setelah terseret ombak ketika mereka tengah tampil di Tanjung Lesung Beach Resort.

Kepergian dua member Seventeen tersebut tentunya menyisakan duka mendalam utamanya vokalis Seventeen, Ifan yang berhasil selamat. Hal tersebut sempat disampaikannya melalui postingan di akun Instagramnya.

"Selamat jalan ko Eman @hermanseventeen , husnul khotimah. Temen2 semua maafin semua salah mas Herman ya, mohon diikhlaskan dan dkirimi doa buat almarhum. @uje17_rukmanarustam juga selamat jalan jang, husnul khotimah InsyaAllah jang, ujang orang baik. InsyaAllah ko Eman sama Ujang ditempatkan Allah disisiNYA yang paling mulia. Sobb @andi_seventeen cepet pulang sob, aku tinggal sendiri sob, please," tulisnya.

Saat ini jenazah Herman dan Bani diketahui telah berada di rumah duka. Aktor Tommy Kurniawan diketahui sempat mendatangi kediaman Herman untuk melayat. Dalam keterangannya, Tommy mengatakan bahwa kondisi jasad dua member Seventeen tersebut sudah membiru saat ditemukan. Akhirnya pihak rumah sakit memutuskan untuk memberikan formalin agar jasad tidak rusak.

"Kondisi almarhum, itu sudah bengkak dan membiru. Terus dokter kasih formalin dan para korban sudah dimasukkan ke peti," kata Tommy, Minggu (23/12).

Rencananya almarhum Herman dan Bani akan dibawa ke kampung halaman masing-masing untuk dimakamkan. "Herman akan dimakamkan di Ternate, kalau Bani akan langsung dibawa ke Yogyakarta, semoga bisa cepat diurus kepulangannya," papar Tommy.

Sementara itu, seperti dalam pemberitaan selanjutnya diketahui bahwa drummer Seventeen, Andi dan istri Ifan, Dylan Sahara juga turut menjadi korban dalam musibah tersebut. Hingga kini keduanya diketahui masih belum ditemukan. Pihak keluarga dan juga rekan-rekan menaruh harapan besar keduanya bisa selamat.

"Posisi Dylan di backstage, dia kena air duluan. Sampai saat ini belum ada kabar. Kita berharap dia ada disuatu tempat, berdoa selamat. Begitu juga dengan Andi, enggak mau mikir yang buruk dulu, semoga mereka selamat," terang Tommy.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel