Cuaca Dingin Bikin Rentan Sakit, Ketahui 7 Cara Mengatasi Masuk Angin

Foto: Cuaca Dingin Bikin Rentan Sakit, Ketahui 7 Cara Mengatasi Masuk Angin



Masuk angin akan ditandai dengan nyeri kepala, rasa dingin, perut kembung, sering bersendawa hingga mual dan muntah.

Kanal247.com - Seharian penuh bekerja hingga lupa makan dan cuaca buruk bakal menyebabkan penyakit mudah menyerang. Salah satu yang umum banget terjadi adalah masuk angin.

Masuk angin akan ditandai dengan nyeri kepala, rasa dingin, perut kembung, sering bersendawa hingga mual dan muntah. Hal tersebut tentu menyebabkan rasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas keseharian.

Meski terkadang disepelekan, masuk angin tentu harus segera diatasi. Kalian tidak perlu repot ke dokter untuk menghilangkan angin dalam tubuh. Cukup dengan bahan-bahan alami dan cara tradisional saja.

Mau tahu bagaimana cara mengatasi masuk angin? Simak di sini, ya.

1. Minum Air Madu dan Lemon untuk Membasmi Masuk Angin

Minum Air Madu dan Lemon untuk Membasmi Masuk Angin

Madu berasal dari serbuk bunga dan enzim dalam air liur lebah yang memiliki antioksidan, sifat antivirus dan antibakteri. Kandungan tersebut ampuh banget untuk mengatasi masuk angin, apalagi antioksidan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, lho.

Selain madu, lemon juga memiliki vitamin C yang baik untuk sistem imun. Campuran keduanya bakal jadi minuman hangat yang cocok saat sakit. Untuk membuatnya, kalian hanya perlu memasukkan madu dan perasan air lemon ke dalam air hangat. Kemudian konsumsi secara rutin hingga sembuh, ya.

2. Konsumsi Bawang Merah dan Bawang Putih

Konsumsi Bawang Merah dan Bawang Putih

Bawang putih merupakan bumbu dapur yang memiliki banyak manfaat. Salah satunya adalah untuk mengusir masuk angin lantaran kandungan senyawa allicin di dalamnya yang memiliki sifat antimikroba. Kalian dapat memasukkannya ke dalam makanan yang akan dikonsumsi.

Selain bawang putih, bawang merah juga mempunyai manfaat yang sama. Jenis bawang satu ini dianggap mampu mengeluarkan angin berlebih di dalam perut, melancarkan peredaran darah dan menghangatkan badan. Bawang merah kerap digunakan sebagai obat masuk angin untuk anak kecil.

3. Makanan Probiotik Seperti Yogurt dapat Menyembuhkan Masuk Angin

Makanan Probiotik Seperti Yogurt dapat Menyembuhkan Masuk Angin

Kalian mungkin tidak menyangka bahwa makanan probiotik dapat mengatasi masuk angin. Probiotik sendiri merupakan bakteri dan ragi baik yang ditemukan di tubuh. Probiotik akan menjaga kesehatan usus dan sistem kekebalan tubuh. Penelitian juga menunjukkan bahwa probiotik dapat mengurangi kemungkinan seseorang sakit dengan infeksi saluran pernapasan atas.

Kalian dapat mengonsumsi yogurt untuk mendapatkan probiotik. Pastikan untuk memilih yogurt yang mencantumkan bakteri hidup pada labelnya. Selain itu, jangan mengonsumsi yogurt dengan perasa buatan yang tidak sehat dan menyebabkan kegemukan. Kalian bisa menambahkan buah-buahan segar jika ingin memperkaya rasanya.

4. Konsumsi Makanan Pedas juga Dapat Usir Masuk Angin

Konsumsi Makanan Pedas juga Dapat Usir Masuk Angin

Ketika mengonsumsi makanan pedas, biasanya seseorang akan mengeluarkan cairan dari dalam hidung alias meler. Nah, makanan pedas juga dapat mengatasi masuk angin lantaran bersifat menghangatkan badan, lho. Cabe dan jahe yang bersifat pedas merupakan anti-peradangan yang ampuh, menjinakkan iritasi di hidung, tenggorokan, saluran pernapasan bagian atas dan tentunya masuk angin.

5. Teh Jahe Cocok Dikonsumsi saat Masuk Angin

Teh Jahe Cocok Dikonsumsi saat Masuk Angin

Jahe merupakan minuman hangat yang sudah dimanfaatkan sejak dulu sebagai obat masuk angin. Bahan dapur ini mengandung senyawa gengerols yang dapat mengatasi rasa sakit, peradangan, kuman dan virus. Studi di Universitas Johns Hopkins di Baltimore juga menyebutkan bawa jahe menekan senyawa peradangan.

Untuk memanfaatkannya, kalian dapat merebus jahe yang telah diparut atau dipotong kecil-kecil. Kemudian masukkan madu untuk menambah rasa manis. seperti diketahui jahe memiliki rasa sedikit pedas, sehingga beberapa orang tidak tahan dengan hal tersebut.

6. Kerokan Ampuh Atasi Masuk Angin

Kerokan Ampuh Atasi Masuk Angin

Cara selanjutnya untuk mengatasi masuk angin adalah kerokan. Metode tradisional ini dipercaya dapat mengeluarkan angin yang masuk ke dalam tubuh. Kalian bisa melakukannya dengan menggaruk kulit punggung dengan benda tumpul seperti uang logam. Sebelumnya, kalian perlu mencuci bersih uang tersebut agar tidak ada kuman yang masuk ke dalam tubuh. Selain itu, oleskan minyak kayu putih atau lainnya pada kulit.

7. Mandi Air Hangat untuk Membasmi Masuk Angin

Mandi Air Hangat untuk Membasmi Masuk Angin

Mandi air hangat diketahui dapat mengatasi masuk angin. Cara ini juga ampuh mengurangi gejala flu dan pilek pada orang dewasa. Saat mandi air hangat, kalian dapat menambahkan garam epsom untuk mengurangi rasa sakit pada tubuh. Seperti diketahui, saat masuk angin, tubuh juga akan terasa pegal-pegal.

Sebelum terkena masuk angin, sebaiknya kalian menjaga kondisi tubuh agar tetap fit. Selain itu, konsumsi juga makanan yang akan meningkatkan kekebalan tubuh. Simak di sini.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel