Umumkan Tur Dunia, Fans Nangis BTS Bakal Tampil di Stadion Wembley Inggris

Foto: Umumkan Tur Dunia, Fans Nangis BTS Bakal Tampil di Stadion Wembley Inggris Instagram



Wembley sendiri merupakan stadion berkapasitas 90 ribu orang yang biasa dipakai konser selebriti dunia seperti Coldplay dan Beyonce.

Kanal247.com - Kabar bahagia datang dari boyband Bangtan Boys. Big Hit Entertainment baru saja mngumumkan bahwa Jungkook dkk akan menggelar tur dunia mereka yang bertajuk "Love Yourself: Speak Yourself".

Lewat sebuah video pendek, Big Hit Entertainment juga mengumumkan langsung kota mana saja yang nanti akan disambangi oleh BTS. Dimulai pada 4 Mei mendatang, pelantun lagu "Idol" itu akan menggelar konser di Los Angeles, Chicago, New Jersey, Sao Paulo, London, dan Paris.

Namun selain kota-kota di atas, akan ada sejumlah lokasi lagi yang nanti akan diumumkan menyusul. Sedangkan saat ini BTS masih menjalani rangkaian tur Asia mereka, dimana dalam waktu dekat boyband yang baru saja menghadiri acara Grammy Awards 2019 ini akan menyambangi Bangkok, Thailand pada 7 April nanti.

Sementara itu, stadion Wembley yang ada di kota London Inggris rencananya dipilih untuk menjadi tempat konser nanti. Hal ini tentu saja membuat para ARMY sebutan untuk fans BTS bangga. Pasalnya hanya selebriti dunia sekelas Coldplay, Adele, Beyonce Knowles, Madonna dan Ed Sheeran saja yang pernah menggelar konser di stadion berkapasitas 90 ribu orang tersebut.

Menanggapi hal ini para penggemar pun berhasil dibuat terharu dengan pencapaian yang sukses diraih BTS. Tak sedikit dari mereka yang juga tak sabar ingin menyaksikan langsung performa BTS di atas panggung nanti.

"Ini luar biasa, aku mau menangis rasanya. Mereka yang terhebat dari yang paling hebat," komentar netter. "Aku ingin sekali berada disana, aku iri dengan fans yang bisa menonton secara langsung nanti," tambah yang lain. "Aku sudah kaget melihat mereka di Grammy dan ini membuatku semakin syok, aku sangat bangga melihat penyanyi Korea konser di Wembley," seru lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel