Mantan Komisaris Jenderal Polisi Korea Bantah Terlibat dengan Skandal Grup Seungri-Jung Joon Young

Foto: Mantan Komisaris Jenderal Polisi Korea Bantah Terlibat dengan Skandal Grup Seungri-Jung Joon Young Soompi



Mantan pimpinan di kepolisian ini merilis pernyataan untuk menjawab tuduhan dari pengacara Bang Jun Hyun.

Kanal247.com - Seungri dan Jung Joon Young saat ini menjadi sorotan publik dan menerima banyak kritikan. Mereka terungkap menjadi member dalam grup chat online yang diketahui membagikan video maupun foto aktivitas seks dan hal-hal kontroversi lainnya.

Grup chat ini ternyata berisi orang-orang elit yang tidak hanya dari lingkungan selebriti saja. Sebagian dari percakapan di dalam grup chat itu pun terungkap dan membuat mereka dikritik habis-habisan oleh publik. Jung Joon Young bahkan telah mengakui semua kejahatannya dan minta maaf ke semua wanita yang menderita karena dia.

Pada 13 Maret, pengacara Bang Jun Hyun membahas grup chat ini di CBS Radio “Kim Hyun Jung’s News Show”. Dia adalah pengacara yang mengirimkan data grup chat ini ke Komisi Anti Korupsi dan Hak Sipil atas permintaan pelapor yang sengaja dirahasiakan identitas aslinya.

Pengacara menerima data yang berkaitan dengan insiden Burning Sun ini melalui email. Mereka ingin mencari keadilan dan menginformasikannya ke publik namun sempat bingung akan mengadu ke mana. Pengacara mengungkapkan bahwa dia takut jika data ini dikirim ke tim investigasi (seperti kepolisian) karena mereka justru akan lebih fokus menemukan identitas pelapor.

Itulah kenapa dia memilih memberikannya ke ke Komisi Anti Korupsi dan Hak Sipil. Selain itu, di grup chat itu pengacara menemukan bahwa ada beberapa percakapan yang tampaknya mengindikasikan koneksi mereka dengan pihak kepolisian dan orang-orang penting.

Pernyataan pengacara ini direspon oleh Komisaris Jenderal Min Gap Ryong dengan menggelar jumpa pers pada 13 Maret. Min Gap Ryong menyadari adanya kemungkinan polisi yang menggunakan kekuasaan mereka untuk melindungi selebriti. Dia akan memeriksa kemungkinan adanya koneksi diantara polisi dengan grup chat itu.

Namun insiden-insiden tersebut terjadi beberapa tahun lalu dan saat itu Komisaris Jenderal Kepolisian dipimpin oleh Kang Shin Myung dari 2014 hingga 2016. Dia pun merilis pernyataanya sendiri dan membantah adanya keterlibatan dengan orang-orang di grup chat itu.

“Dengan semua kehormatan yang saya pertaruhkan, aku menyatakan bahwa aku tidak memiliki keterlibatan dengan permasalahan itu,” tuturnya. “Aku hanya menyadari adanya kasus tersebut (Jung Joon Young dan Seungri) pada hari ini dan aku tidak tahu apapun tentang itu,” tambahnya.

“Aku mengetahui Seungri untuk pertama kalinya melalui insiden ini. Aku sama sekali tidak memiliki hubungan dengan dia. Tidak ada gunanya menanggapi setiap hal (tuduhan) ini,” tutupnya. Dia pun mengomentari kontroversi Choi Jong Hoon.

Member F.T. Island ini kabarnya meminta bantuan polisi untuk menutupi insiden menyetir dengan keadaan mabuk pada tiga tahun lalu. “Fakta bahwa Komisaris Jenderal Badan Kepolisian Nasional Korea bisa menyembunyikan insiden menyetir sambil mabuk sangatlah melawan akal sehat,” tuturnya.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel