Boros, Iis Dahlia Tahan ATM Anak

Foto: Boros, Iis Dahlia Tahan ATM Anak Instagram



Kesal karena anak-anak boros, Iis Dahlia akhirnya membatasi pengeluaran Devano Danendra dan Juwita Salshadilla menjadi 10 juta rupiah per bulan dan tahan ATM.

Kanal247.com - Devano Danendra dan Juwita Salshabilla memutuskan untuk terjun di dunia hiburan seperti ibunda mereka, Iis Dahlia. Keduanya sukses menjalani kehidupan sebagai selebriti tanah air.

Kesuksesan kedua anak tersebut tentu diiringi dengan bertambahnya pundi-pundi rupiah yang dihasilkan. Sekali pun begitu, sang ibunda tak mengizinkan Devano dan Salsa untuk hidup boros karena sudah menghasilkan uang sendiri.

Iis mengungkapkan bahwa saat awal memasuki dunia hiburan kedua anaknya sangat boros. Devano dan Salsa kerap kali membeli barang-barang yang tidak terpakai.

"Awal-awal tuh boros banget anak-anak gue tuh dua-duanya enggak duit," kata penyanyi dangdut itu saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (1/4). "Jangan kan Devano Salsa dia main beli-beli barang enggak dia enggak ngerti ngerawat."

Keborosan putra-putrinya tersebut yang membuat wanita berusia 46 tahun itu akhirnya memutuskan untuk memegang kartu ATM keduanya. Iis menjelaskan bahwa upah pekerjaan anak-anaknya ada di tangannya.

"Kalau sekarang kalo dia (Devano dan Salsa) kerjaan yang gede-gede di rekening dia," ungkap Iis. "ATM-nya aku yang pegang."

Iis bahkan mengaku jika pendapatan endorsement yang diterima anak-anaknya juga tidak luput dari pengawasan. Hal tersebut karena sang anak akan boros jika memegang banyak uang.

"Kalau yang endorse dia yang pegang yang kecil kecil," terang Iis. "Kalau yang gede langsung (aku pegang) karena dia satu kali tiba-tiba beh pengeluaran (banyak)."

Walau begitu Iis menyadari bahwa putra-putrinya sudah memiliki pekerjaan sendiri. Terkadang ia merasa kasihan karena membatasi pengeluaran keduanya. Iis mengungkapkan bahwa ia hanya memberikan uang 10 juta rupiah di ATM.

"Tapi sekarang aku udah ini karena dia udah punya pekerjaan sendiri kasian juga ya," ucap Iis seraya tertawa. "Jadi ATM-nya dia sebulan cuman ada 10 juta."

Iis menerangkan bahwa ia tidak ingin anaknya membagikan hasil pekerjaan mereka kepadanya. Salah satu juri di ajang kompetisi dangdut itu berkata bahwa ia masih bisa mendapatkan penghasilan sendiri. Meskipun begitu ia tidak menampik jika suatu saat mungkin akan meminta kepada anak-anaknya.

"Udah lah enggak apa-apa, udah enggak usah dipikirin mama," tukas Iis. "Mama udah bisa nyari duit sendiri ya, dek. Nanti ajah kalo udah waktunya."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel