Usai Skandal Jung Joon Young, PD 'Salty Tour' Sebut Produser Butuh Sistem Baru Cara Rekrut Seleb

Foto: Usai Skandal Jung Joon Young, PD 'Salty Tour' Sebut Produser Butuh Sistem Baru Cara Rekrut Seleb newsis



"Salty Tour" beberapa kali harus menuai kritikan mulai dari tingkah bintang tamu hingga membernya sendiri. PD 'Salty Tour' mengemukakan pendapatnya mengenai sistem baru yang harus dibuat oleh para produser.

Kanal247.com - Sebelum menjalani pemeriksaan polisi terkait kasus grup chat video mesum, Jung Joon Young tengah melakukan syuting program "Salty Tour" di Amerika Serikat. Program "Salty Tour" pun langsung menghentikan kontrak dengan Jung Joon Young dan melanjutkan syuting dengan member lainnya.

Kerja keras program ini tak berhenti sampai disitu saja, bahkan setelah keluarnya Jung Joon Young, mereka habis-habisan melakukan editing. Jung Joon Young yang masih muncul di beberapa episode terbarunya dibuat 'tak terlihat' oleh editor dengan cara-cara yang unik hingga menjadi sorotan penonton.

Berkali-kali dikecewakan oleh membernya, program tvN "Salty Tour" buka suara lewat press conference yang digelar baru-baru ini. PD Son Chang Woo yang bertanggung jawab atas program tersebut mengungkapkan bahwa pihaknya membutuhkan sistem baru demi peningkatan kualitas program.

"Aku percaya bahwa staf produksi juga bertanggung jawab. Kami harus menciptakan standar penilaian," buka PD Son Chang Woo. "Realitanya, kami bisa mengukur di masa depan mengenai kontrak dengan member tapi menurutku kami butuh sistem yang bisa mencegah sebelum isu tersebut terjadi."

"Kami juga tengah bekerja keras menciptakan sistem dimana kami bisa mencari dan berbagi tentang reputasi member. kami percaya adanya kode saat kami bekerja bersama," lanjutnya. "Namun, (hal tersebut) tidaklah cukup dan ada pula keadaan yang tak kita tahu mengenai mereka (member tetap). Untuk mencegah hal tersebut terjadi, jika produser menciptakan sistem berbagi, aku percaya kita bisa meminimalisir keadaan tersebut."

Jung Joon Young sendiri bukan member pertama yang dikeluarkan dari program tersebut. Sebelumnya, Kim Saeng Min, seorang komedian dan host, juga dihapus dari program tersebut karena terlibat skandal pelecehan seksual.

Selain mengeluarkan membernya, "Salty Tour" juga sempat mendapatkan peringatan dari pihak KCCC. Teguran ini didapat karena program tersebut menayangkan dimana episode Seungri meminta Kim Sejeong Gu9udan untuk menuangkan alkohol ke tamu member pria lainnya.

Hal ini mendapatkan kritikan keras dari para netizen Korea. Tindakan tersebut dianggap tidak sopan dan sudah merendahkan perempuan.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel