Tetap Sibuk di Bulan Ramadan, Rossa Ogah Tinggalkan Tarawih

Foto: Tetap Sibuk di Bulan Ramadan, Rossa Ogah Tinggalkan Tarawih instagram



Tetap memiliki jadwal yang padat selama bulan Ramadan, Rossa mengungkapkan akan terus menyempatkan diri untuk melaksanakan ibadah salat Tarawih meski harus pergi pada malam hari.

Kanal247.com - Ramadan adalah bulan di mana setiap ibadah disebut-sebut akan mendapatkan pahala berkali-kali lipat oleh Tuhan. Hal tersebutlah yang menjadikan bulan puasa wajib tersebut selalu disambut dengan semangat oleh seluruh umat Islam di belahan dunia. Para selebriti pun tampak antusias untuk menjalankan ibadah berpuasa di bulan Ramadan.

Kesibukan bekerja di dunia hiburan pun tak membuat para selebriti terlena untuk meninggalkan ibadah saat Ramadan. Hal tersebut juga diakui oleh penyanyi cantik Rossa. Meski tetap memiliki jadwal yang padat selama bulan puasa, Rossa mengungkapkan akan menyempatkan diri untuk terus melakukan salat Tarawih.

Rossa menjelaskan jika ia selalu melaksanakan salat Tarawih meskipun tidak pergi ke masjid atau musala. Wanita berusia 40 tahun itu menerangkan akan melaksanakan salat Tarawih di rumah jika tidak memiliki waktu ke masjid.

"Tarawih biasanya memang (rajin)," jelas Rossa saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (8/5). "Aku kalau misalnya enggak pergi ke masjid atau musala memang aku (tetap) Tarawih biasanya di rumah."

Rossa menyebutkan jika ia memiliki jadwal pada malam hari yang harus diselesaikan, maka ia akan berusaha untuk melaksanakan salat Tarawih ketika pulang. Ibunda satu anak itu berkata bahwa ia akan melaksanakan salat yang hanya bisa dilakukan di bulan Ramadan tersebut sebelum tidur.

"Kalau misalkan lagi harus pergi misalnya jam 7 atau jam 8 harus pergi, pasti aku malemnya insya Allah Tarawih," ucap pelantun "Hati Yang Kau Sakiti" itu. "Sebelum tidur aku Tarawih sendiri."

Meski rajin melaksanakan ibadah salat Tarawih, Rossa mengaku bahwa ia belum bisa melakukan tadarus setiap hari. Rossa menuturkan jika ia melakukan tadarus Alquran ketika sedang senggang dan memutuskan untuk tidak tidur. Sehingga ia tidak memiliki jadwal yang pasti untuk melaksanakan tadarus Alquran.

"Enggak setiap hari sih (tadarus), enggak dijadwalkan," papar mantan istri Yoyo Padi itu. "Kadang-kadang kalau misalnya di rumah, kalau enggak tidur (tadarus)."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel