Ingin Masak Simpel Tapi Enak? Ini 11 Cara Mudah Berkreasi dengan Pisang

Foto: Ingin Masak Simpel Tapi Enak? Ini 11 Cara Mudah Berkreasi dengan Pisang



Ingin bisa membuat masakan enak tapi tak terlalu sulit dilakukan? Yuk bikin 11 menu makanan enak dari buah pisang yang sederhana dan tak membutuhkan waktu lama.

Kanal247.com - Pisang memang menjadi salah satu buah yang paling banyak digemari oleh manusia. Rasanya yang manis dan cukup mengenyangkan membuat banyak sekali orang suka berkreasi mengunakan pisang.

Banyak sekali makan-makanan enak yang dengan menjadikan pisang sebagai bahan dasar utamanya. Makanan yang dikreasikan dari bahan buah pisang pun cukup beragam dan menggungah selera.

Kreasi makanan olahan pisang itu pun cukup mudah dimasak dan tak terlalu membutuhkan waktu yang lama. Penasaran? Yuk intip 11 makanan enak dengan bahan dasar pisang di sini!

1. Pancake Pisang

Pancake Pisang

Cara membuat pancake pisang cukup mudah, hanya dibutuhkan dua bahan utama saja. Kamu cukup menyiapkan buah pisang dan telur saja, namun untuk menyajikan pancake yang lebih enak bisa juga diberi tambahan tepung terigu, baking powder, susu, dan mentega cair.

Haluskan 1 buah pisang, 1 sendok makan tepung terigu, 1 telur, dan sedikit baking powder menjadi suatu adonan. Kemudian tambahkan dengan 1 sendok makan mentega air dan sedikit susu agar adonan tak terlalu kental.

Goreng adonan pancake di atas penggorengan yang sudah dipanaskan sebelumnya menggunakan api kecil dengan sedikit margarin atau minyak. Masak hingga kecoklatan di kedua sisi. Pancake pisang lezat siap untuk disantap!

2. Pisang Berselimut Cokelat

Pisang Berselimut Cokelat

Menu pisang berselimut cokelat yang satu ini akan sangat disukai oleh anak-anak. Bahan yang diperlukan juga mudah ditemui di supermarket terdekat, yakni cokelat batang dan pisang.

Cara membuatnya cukup mudah, pertama tusuk buah pisang dengan menggunakan stik es krim atau tusuk sate tebal, diamkan dalam freezer. Setelah itu lelehkan cokelat batang sampai benar-benar cair.

Masukkan pisang yang sudah didinginkan dalam lelehan cokelat hingga merata, lalu beri tambahan topping favoritmu. Diamkan di freezer, lalu santap!

3. Oatmeal Pisang

Oatmeal Pisang

Oatmeal dan pisang juga bisa dikombinasikan untuk menjadi menu makanan enak tapi mudah dibuat, lho. Cukup siapkan oatmeal tanpa rasa, pisang yang telah dihaluskan, dan sedikit kayu manis bubuk.

Campurkan semua bahan dengan kombinasi kesukaanmu. Untuk tambahan kamu bisa beri kacang-kacangan atau choco chips. Oatmeal pisang sangat cocok untuk dijadikan menu sarapan sehat.

4. Smoothie Pisang

Smoothie Pisang

Tak cuma dijadikan makanan, pisang juga bisa dibuat untuk membuat minuman lho. Smoothie pisang akan jadi minuman yang sangat enak sekaligus mengenyangkan.

Cukup blender pisang yang telah dibekukan sebelumnya dengan susu. Untuk rasa yang lebih kaya, bisa ditambahkan dengan mencampurkan nanas, mangga, atau buah favoritmu. Menu ini bisa dijadikan menu diet, lho!

5. Sushi Pisang

Sushi Pisang

Untuk penggemar makanan Jepang, sushi sepertinya akan tertarik untuk membuat menu ini. Cukup siapkan buah pisang, kacang-kacangan, remahan cokelat, dan selai kacang.

Pilih pisang yang cukup panjang, oleskan dengan selai kacang secara merata. Lalu taburkan kacang-kacangan dan remahan cokelat di atas pisang. Selesai!

Kamu bisa ganti kacang-kacangan dan remahan cokelat dengan topping kegemaranmu. Simpel banget, kan!

6. Keripik Pisang

Keripik Pisang

Pisang tak melulu dijadikan makanan berat saja, lho. Kudapan sehat juga bisa didapatkan dengan menggunakan pisang sebagai bahan dasarnya. Seperti keripik pisang.

Keripik pisang memang bukan hal yang baru, tapi ternyata cukup mudah lho membuat sendiri di rumah. Cukup siapkan buah pisang yang matang saja untuk membuatnya

Caranya potong tipis buah pisang sesuai dengan seleramu. Panaskan di bawah terik matahari hingga kering, lalu goreng. Tiriskan dari minyak dan beri taburan gula manis untuk melengkap.

7. Sate Pisang dan Buah-Buahan

Sate Pisang dan Buah-Buahan

Sate pisang dan buah-buahan ini akan jadi menu yang cocok untuk dihidangkan sebagai makanan penutup. Menu ini juga sangat pas disajikan untuk acara-acara besar seperti hajatan atau arisan, lho.

Caranya tusuk pisang yang telah dipotong bersama buah yang memiliki rasa asam dan segar, seperti semangka, stroberi, kiwi, melon, atau anggur. Kombinasikan warna yang indah agar semakin menarik. Tambahkan perasan lemon atau madu agar semakin kaya rasa.

8. Pisang Nugget

Pisang Nugget

Pisang nugget menjadi olahan yang harus bisa dibuat oleh para ibu, nih. Anak-anak pasti akan menyukai olahan dari pisang yang satu ini. Bahan-bahan yang dibutuhkan yakni 5 buah pisang ukuran besar, 100 gr tepung terigu, 1 sendok makan gula, 1 butir telur, 3 sendok makan susu kental manis, vanili secukupnya, 175 gr keju parut, 100 cc air, dan 1/4 sendok teh garam.

Langkah pembuatannya, pertama campur semua bahan adonan dan aduk rata. Ambil wadah olesi margarin agar tak lengket lalu kukus adonan dalam wadah tersebut. Jika sudah dikukus segera potong adonan sesuai selera. Baluri dengan tepung terigu yang sudah dilarutkan kemudian gulingkan ke tepung roti. Goreng nugget hingga kuning keemasan dan matang. Terakhir, sajikan selagi hangat.

9. Puding Pisang

Puding Pisang

Pisang juga bisa dijadikan sebagai puding lezat. Siapkan 6 buah pisang mentah, 2 butir telur, 6 sdm susu bubuk, 1/2 cup kelapa muda parut, 1 cup saus apel, 1 sdt soda kue, 1/2 sdt garam, 4 lembar daun pandan, 1 sdt bubuk kayu manis, dan 1 sdm gula kelapa.

Pertama, ambil pisang lalu parut dan taruh dalam wadah. Campurkan parutan pisang dengan kelapa parut dan saus apel. Lanjut dengan mencampurnya dengansoda kue dan garam. Kocok telur lalu tambah ke adonan tadi. Aduk rata dan tambah susu bubuk serta garam.

Selanjutnya, letakkan adonan pada cetakan lalu taburi gula kelapa dan kayu manis. Taruh daun pandan di atas adonan agar wangi. Kukus adonan 30 menit hingga matang. Terakhir, adonan siap disajikan setelah dipotong sesuai selera.

10. Donat Pisang

Donat Pisang

Tak cuma kentang, pisang juga bisa dijadikan bahan membuat donat lho. Bahan-bahannya adalah 200 gr pisang matang yang dihaluskan, 450 gr tepung terigu, 75 gr gula halus, 10 gr ragi, 3 butir kuning telur, 75 ml air, 50 gr margarin, dan 1 sachet susu bubuk.

Pertama, ambil wadah lalu masukkan terigu dan susu serta gula dan ragi. Beri lubang di tengah adonan lalu masukkan kuning telur. Uleni dan tambah air sedikit demi sedikit. Selanjutnya, masukkan margarin dan uleni lagi. Masukkan pisang yang dihaluskan dan uleni hingga kalis. Diamkan adonan satu jam lalu bentuk bulat seperti donat. Goreng dengan api kecil hingga matang, beri topping sesuai selera dan donat pisang disajikan.

11. Es Krim Pisang

Es Krim Pisang

Suka yang segar-segar? Es krim pisang bisa dijadikan pilihan, nih. Bahan-bahannya terdiri dari 2 buah pisang kepok yang matang, 1/2 cangkir susu, 1 cangkir double krim, 1 sendok teh vanila cair, kacang sangrai cacah, 3 sendok makan gula pasir, cokelat blok yang dicairkan, dan cetakan es krim batang.

Caranya haluskan pisang dengan cara diblender sampai halus. Campur dengan double krim dan susu. Tambahkan gula dan vanila lau aduk rata. Tuang adonan ke cetakan es krim batang. Bekukan lalu es siap dihias. Terakhir, Lepas es dari cetakan lalu celup ke cokelat blok cair dan guling ke kacang sangrai. Es bisa dinikmati atau dibekukan kembali.

Kamu juga perlu tahu manfaat dari buah kurma untuk kecantikan, yuk baca di sini!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel