Tak Ingin Keluarga Bercerai Berai, Ayah Dewi Persik Ucapkan Hal Ini Sebelum Meninggal Dunia

Foto: Tak Ingin Keluarga Bercerai Berai, Ayah Dewi Persik Ucapkan Hal Ini Sebelum Meninggal Dunia instagram



Seperti sudah merasakan jika ia akan meninggal dunia, ayah Dewi Persik memberikan pesan terakhir dengan meminta keluarganya untuk tetap harmonis apa pun yang terjadi.

Kanal247.com - Kabar duka tengah dirasakan oleh penyanyi dangdut ternama tanah air, Dewi Persik. Pasalnya, wanita yang kerap disapa Depe itu baru saja ditinggal oleh sang ayah untuk selama-lamanya. Ayah Depe berpulang ke Sang Pencipta karena penyakit komplikasi yang dideritanya.

Ayah Depe tampak sudah merasakan bahwa umurnya di dunia sudah tak lama lagi. Hal tersebut terbukti ketika ayah Depe tiba-tiba meminta semua anak-anaknya di Jember bertolak ke rumah sakit tempatnya dirawat di Jakarta.

Kakak Depe, Bin mengungkapkan bahwa sang ayah, Mochammad Aidil mengungkapkan pesan terakhir kepada anak-anaknya sebelum meninggal dunia. Bin menjelaskan jika ayahnya meminta agar anak-anaknya tetap kompak.

“Beliau sakit diabetes ya terus komplikasi semuanya. Beliau hanya menunggu kami semua dari Jember. Saya tiba di sini kemarin jam 11, saya langsung ke ruang ICU, saya temui," ungkap Bin saat ditemui di RS Siloam, Jakarta Pusat, Minggu (9/6). "Pesan terakhir dari almarhum, pesan terakhir itu ya minta kita supaya harus kompak."

Bin menerangkan bahwa ia dan keluarga sudah berusaha untuk merawat sang ayah agar bisa sembuh hingga memilih rumah sakit terbaik di Jakarta. Sayang, tampaknya Tuhan berkehendak lain dengan mengambil Aidil dari sisi keluarganya.

Bin memaparkan jika obat-obatan sudah tidak bisa lagi dicerna oleh tubuh sang ayah. Sehingga, keluarga sudah pasrah atas takdir yang digariskan Tuhan. Bin bercerita bahwa keluarga yang meminta agar bantuan pernapasan atau selang-selang yang melilit tubuh ayahnya dilepas.

Bin beranggapan bahwa hal tersebut adalah pilihan yang terbaik. Bin mengaku keluarganya sudah ikhlas atas kepergian sang ayah untuk selamanya meski sulit.

“Kita sudah semaksimal mungkin ya (merawat), terus itu obat enggak bisa masuk lagi karena tubuhnya sudah nolak segala yang masuk. Jadinya dari keluarga besar juga sudah bilang buka semuanya (selang dan infus) dan dipasrahkan gitu, akhirnya di ruang biasa dan kita bareng-bareng," cerita Bin.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel