Heboh Kasus Celotehan Angela Gilsha Soal Tangisan Bayi, Fedi Nuril Beri Penjelasan Ini

Foto: Heboh Kasus Celotehan Angela Gilsha Soal Tangisan Bayi, Fedi Nuril Beri Penjelasan Ini instagram



Angela Gilsha langsung banjir hujatan pasca meluapkan emosinya saat mendengar tangisan bayi di pesawat, Fedi Nuril ikut memberi komentar hingga beberkan penjelasan ini.

Kanal247.com - Saat ini perhatian publik masih banyak tersorot dengan kasus yang menyeret nama artis cantik Angela Gilsha. Akun Instagram pribadinya banjir hujatan dari netizen sejak ia meluapkan amarahnya kala mendengar tangis bayi di dalam pesawat yang ia tumpangi. Meski sebagian netizen telah membukakan pintu maaf, namun tidak sedikit juga yang masih menghakimi dara asal Denpasar ini.

Beberapa rekan artis juga terlihat memberikan komentar mereka mengenai pernyataan kasar yang sempat diunggah oleh Angela Gilsha tersebut. Hampir sebagian besar dari mereka kompak menyatakan jika postingan Insta Story itu memang keterlaluan.

Kali ini giliran aktor Fedi Nuril yang angkat suara terkait hebohnya kasus Angela Gilsha tersebut. Fedi menuturkan jika kejadian yang sama pernah ia rasakan sebelum memiliki seorang anak. Kala itu seseorang bahkan memberitahukan kepadanya jika sebenarnya yang mengganggu bukanlah tangisan si bayi, melainkan kehebohan orangtuanya yang tengah merasa bingung untuk mendiamkan anak mereka.

“Pernah sih,” tandas Fedi Nuril seperti yang dikutip dari detikHOT, Jumat (14/6). “Jadi dulu waktu belum punya anak ada yang ngasih saran gini, kalau di pesawat ada bayi nangis itu justru yang mengganggu suara orangtua yang enggak sabaran untuk menenangkan anaknya.”

Tak sampai disitu, ia lantas menjelaskan jika ada dua kemungkinan yang menyebabkan seorang bayi menangis di dalam pesawat. Kedua hal itu adalah kebosanan dan telinga yang terasa sakit.

“Karena pada dasarnya dua kemungkinan besar kenapa anak nangis di pesawat enggak berhenti-berhenti itu bosan ya,” ujarnya memberikan alasan pertama. “Kedua ya mungkin kupingnya sakit. Itu dua kemungkinan sih.”

Ketika kini dirinya telah dikaruniai seorang buah hati, ia pun mencari jurus jitu agar terhindar dari kekacauan seperti itu. Aktor 36 tahun ini mengatakan jika selama ini ia menyiapkan berbagai jenis makanan hingga tontonan yang menarik agar sang anak tak merasa bosan selama perjalanan. Namun jika sang anak terlanjur menangis, maka ia dan sang istri justru harus menjadi sosok yang tenang dan sabar dalam menenangkan buah hati mereka.

“Untuk menghilangkan bosannya ya kasih makanan, minuman, mainan atau nonton atau apa,” sambungnya. “Nah itu sejauh ini gue coba terapin sih. Siapin makanan, minuman. Apalagi sekarang udah enggak menyusui lagi. Udah 2 tahun ya begitu, dia (anaknya) nangis ya sabar. Dipeluk terus.”

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel