Semakin Menjelma Bak Orang Barat, Iqbaal Ramadhan ‘Buang’ Sarapan daripada Hal Ini

Foto: Semakin Menjelma Bak Orang Barat, Iqbaal Ramadhan ‘Buang’ Sarapan daripada Hal Ini instagram



Sudah terbiasa hidup di luar negeri demi menempuh pendidikan, Iqbaal Ramadhan sampai memiliki kebiasaan hidup ala orang barat untuk memilih tidak sarapan daripada tak melakukan hal ini.

Kanal247.com - Menempuh pendidikan di luar negeri memang bukan hal yang jarang ditemui di kalangan para selebriti. Tak sedikit para selebriti yang akhirnya memilih untuk menimba ilmu di luar negeri yang dikenal dengan pendidikan lebih baik. Penyanyi sekaligus aktor tampan Iqbaal Ramadhan pun diketahui memilih untuk melanjutkan pendidikan SMA hingga kuliah di negeri orang lain.

Iqbaal bahkan memiliki kebiasaan hidup baru yang berawal dari pengalaman di luar negeri. Iqbaal mengungkapkan bahwa sejak SMA di Amerika Serikat hingga kuliah di Melbourne, Autralia ia menjadi orang yang tidak terpisahkan dari kopi. Iqbaal bahkan memilih untuk tidak sarapan dari pada tidak meminum kopi sebelum berangkat kuliah.

"Belum banyak yang tahu, bahwa sebenarnya kopi sudah jadi bagian dari hidup saya dan itu sudah terjadi saat saya di US pas di Melbourne juga gitu. Apalagi Melbourne juga surganya kopi, karena di jalan banyak coffe shop, jadi hidup saya ya kopi," ungkap Iqbaal kala ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (9/7). "Lebih baik tidak breakfast daripada nggak ngopi ke kampus."

Lawan main Vanesha Prescilla dalam film "Dilan 1990" dan Dilan 1991" itu menerangkan bahwa kopi adalah minuman sehari-hari. Meski begitu Iqbaal masih enggan menyebut dirinya selalu bergantung dengan kopi. Namun, ia selalu merasa hari-harinya belum sempurna jika tidak meminum setidaknya segelas kopi. Mantan personel boyband CJR itu berpikir jika kopi akan sangat baik untuk memulai hari agar menghindari kantuk.

"Kopi jadi kayak minuman sehari-hari saya. Nggak mau bilang saya bergantung pada kopi, tapi kalau hari tanpa kopi itu jadi kayak nggak tahu deh," terang Iqbaal. "Kalau mindset saya sehari tuh harus ngopi sehari sekali gitu. Memulai hari, biar nggak ngantuk jadi ngopi," tambahnya.

Iqbaal bahkan tak ragu memaparkan jenis-jenis kopi yang paling ia sukai. Laki-laki berusia 19 tahun itu mengaku paling menyukai latte. Kopi dari campuran espreso dan susu itu menurut Iqbaal tidak pernah salah. Iqbaal juga berkata cukup menyukai kapucino. Kopi magic khas Melbourne pun menjadi favorit Iqbaal.

"Sampai (suka) sekarang latte, karena latte tuh kaya nggak salah gitu loh. Apalagi kalau bingung mau pesan apa jadi ya udah pilih latte aja," papar Iqbaal. "Kalau di luar itu juga suka kapucino, di Melbourne juga ada magic tapi gue nggak tahu mereka bikinnya kayak gimana, semacam kaya latte tapi itu spesial di Melbourne gitu. Latte kayak nggak pernah salah," cerita Iqbaal.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel