Umji G-Friend Ungkap Rahasia Diet Hingga Berat Badannya Berhasil Turun 9 Kg, Penasaran?

Foto: Umji G-Friend Ungkap Rahasia Diet Hingga Berat Badannya Berhasil Turun 9 Kg, Penasaran? Naver Dispatch



Umji merupakan salah satu ikon idol yang berhasil diet. Umji sempat menghebohkan banyak pihak ketika muncul dengan penampilan lebih dewasa dan kurus dari gayanya di awal debut.

Kanal247.com - Penampilan memang sangat penting bagi para selebriti. Diet ketat dan olahraga rutin tak jarang dilakukan para selebriti terutama idol untuk mendapatkan bentuk tubuh ideal dan terlihat menarik di depan kamera.

Di awal debut G-Friend tahun 2015 lalu, Umji muncul dengan imej gadis manis dengan pipi yang chubby. Banyak yang memberikan pujian imut kepada idol kelahiran tahun 1999 tersebut.

Namun seiring berjalannya waktu, Umji semakin muncul dengan gaya yang berbeda dengan membuat banyak orang kaget. Jika di awal debut ia tampil lebih berisi dan chubby, Umji semakin kurus dan pipi tirus.

Tak sedikit yang saat itu memberikan komentar miring dan menduga Umji melakukan operasi plastik. Baru-baru ini, lewat program KBS, Umji mengungkap gaya diet dan olahraga yang ia lakukan demi mendapatkan bentuk badan ideal.

"Dibandingkan dengan berat badan terberatku, aku kehilangan 8-9 kg. Mungkin orang-orang berpikir aku kehilangan lebih banyak berat badan karena aku terlihat semakin kurus," bukanya. "Orang-orang bilang aku smakin cantik dan mereka yang selalu menyebutku seperti bayi tapi terkejut setelah melihat imej baruku."

Umji melakukan latihan rutin setiap hari. Instruktur Umji mengungkap bahwa pelantun lagu "Fever" tersebut datang setiap satu hari sekali atau 2 kali jika jadwalnya kosong. Umji pun sudah menemukan metode diet baginya yakni makan dengan porsi yang sehat.

"Dulu, aku pikir lebih baik kalau tidak makan. Tapi ketika aku lapar, aku makan cemilan sehat. Ketika kau mengunyah, laparmu sedikit hilang," jelas Umji. Umji merekomendasikan cemilan protein, teh, kulit jeruk keprok, teh kembang sepatu dan lainnya sebagai cemilan untuk menahan nafsu makan.

"Selama masa debut, agensi memaksaku untuk olahraga dan rasanya seperti aku mendapatkan hukuman. Tapi suatu hari, aku merasa tubuhku semakin sehat, aku belajar untuk menjaga tubuhku dan memberi semangat untuk diriku sendiri," tutup Umji. Keren banget ya Umji..

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel