Komika Baru Disebut Gagal, Arie Kriting ‘Pasang Badan’ Hingga Beri Penjelasan Cerdas

Foto: Komika Baru Disebut Gagal, Arie Kriting ‘Pasang Badan’ Hingga Beri Penjelasan Cerdas instagram



Para juniornya di dunia stand up comedy Indonesia disebut-sebut tidak bisa mengalahkan seniornya, Arie Kriting langsung memberikan pembelaan secara cerdas.

Kanal247.com - Stand up comedy memang sempat merajai dunia hiburan Tanah Air beberapa tahun lalu. Para komika-komika ternama pun meraup ketenaran hingga saat ini usai menunjukkan bakat mereka melalui stand up comedy. Sebut saja Raditya Dika, Pandji Pragiwaksono, Ernest Prakasa, hingga Arie Kriting.

Sayang, saat ini stand up comedy justru disebut-sebut mulai melemah. Hal itu terlihat lantaran tidak banyak komika-komika baru yang dikenal bak para seniornya. Kualitas semakin turun pun digadang-gadang menjadi penyebabnya.

Arie segera memberikan pembelaan atas isu tersebut. Arie berkata jika para komika memang tidak hanya memikirkan untuk melawak saja namun juga menunjukkan wawasan cerdas. Arie bahkan merasa para juniornya sudah melakukan pekerjaan mereka dengan baik.

Arie berkata, segala isu mengenai para komika baru hanya karena sudut pandang orang-orang yang beragam. Pasalnya, sebuah lawakan tentu memiliki selera berbeda untuk setiap orang. Sehingga, kualitas para komika tidak bisa dinilai secara dangkal saja.

"Proses regenerasi kita untuk menghadirkan hiburan yang tidak hanya lucu tapi berwawasan masih bagus kok," jelas Arie seperti yang dikutip dari laman celebrity.okezone.com, Selasa (13/8). "Cuma sudut pandangnya aja kan, kan komika balik lagi ke selera," tambahnya cerdas.

Arie bahkan ingin penikmat lawak lebih memperhatikan perkembangan komika saat ini. Panggung stand up comedy saat ini sudah tidak lagi ditutup oleh komika-komika ternama. Hal itu tentu menunjukkan para juniornya sudah dianggap mampu untuk menutup acara besar.

"Kalau teman-teman perhatikan, acara-acara stand up comedy sekarang headliner-nya komika-komika baru seperti Arief Brata, Bintang Emon," papar Arie. "Tak ada lagi nama-nama besar di akhir untuk menutup acara," tandasnya lalu.

Beberapa waktu lalu, para stand up comedian ternama bahkan berdiri di satu panggung yang sama dalam acara "Jicomfest 2019". Acara itu disebut-sebut sebagai event stand up comedy terbesar di Indonesia. Deddy Corbuzier, Young Lex, hingga Ria Ricis bahkan turut ambil bagian dalam acara itu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel